Pengangkatan CPNS 2024 Ditunda, Ini Jadwal Terbarunya

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Rini Widyantini --Instagram Kemenpanrb
LINGGAUPOS.CO.ID - Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 ditunda, berikut adalah jadwal terbarunya.
Peserta yang telah lulus seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024 yakni melalui seleksi CPNS harap bersabar, pasalnya pengangkatan anda menjadi ASN kembali ditunda.
Sebelumnya jadwal pengangkatan CPNS 2024 diprediksi selambat-lambatnya akan dilakukan pada 21 April 2025 mendatang.
Sebab, berdasarkan jadwal dan aturannya usul penetapan NIP CPNS merupakan tahap terakhir dalam rekrutmen CPNS 2024 yang dijadwalkan pada 22 Februari hingga 22 Maret 2025.
BACA JUGA:Info Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Resmi Dibuka Besok, Siapkan Diri dan Cek Link Pendaftarannya
Sehingga selanjutnya pengusul akan melakukan penerbitan SK CPNS dan diberikan kepada peserta selambat-lambatnya 30 hari kerja.
Namun, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Rini Widyantini mengumumkan bahwa pemerintah telah memutuskan untuk menyesuaikan jadwal pengangkatan para Calon Aparatur Sipil Negara (CASN).
Penundaan pengankatan CASN tersebut disampaikan oleh Rini saat gelar rapat bersama Komisi II DPR di Gedung DPR Jakarta baru-baru ini.
Dikatakan Rini, pengangkatan CASN 2024 diperkirakan akan dilakukan pada akhir 2025 ataupun pada awal 2026 nanti.
BACA JUGA:Ramadan Berkah! Ini Link DANA Kaget Gratis Bernilai Rp250 Ribu Pada Kamis 6 Maret 2025, Buruan Klaim
“Pemerintah mengusulkan dilakukan penyesuaian jadwal pengangkatan CASN sebagai pegawai ASN dengan perkiraan pengangkatan pada akhir 2025 atau di awal 2026,” ujarnya dikutip LINGGAUPOS.CO.ID pada Kamis, 6 Maret 2025.
Jadwal Terbaru Pengangkatan CPNS 2024
Meskipun ada penundaan pengangkatan, Rini memastikan bahwa semua pelamar yang telah lulus seleksi CASN tetap akan diangkat sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).
Baik bagi mereka yang telah lulus seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) maupun seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: