Miliki Ketebalan Hanya 5,75 mm, Tecno Spark Slim Bakal jadi HP Tertipis di Dunia, Ini Bocorannya
HP Galaxy S25 Edge--Instagram @tecnomobile
LINGGAUPOS.CO.ID – Bukan Galaxy S25 Edge maupun iPhone 17 Air yang bakal jadi HP tertipis di dunia, malah predikat tersebut disandang oleh brand dari Tecno yakni HP Spark Slim.
Melansir dari laman GSMArena yang dikutip pada Senin, 3 Maret 2025, HP Tecno Spark Slim ini bakal diumumkan dalam perhelatan Mobile World Congress (MWC) di Barcelona yang berlangsung pada 3 hingga 6 Maret 2025.
HP Tecno Spark Slim.--Instagram @tecnomobile
Dengan predikat tersebut, HP Tecno Spark Slim ini disebut-sebut memiliki ketebalan hanya 5,75 mm.
Yang mana, angka ini menjadikannya lebih tipis jika dibandingkan dengan rumor ketebalan HP iPhone 17 Air atau yang diperkirakan 6,25 mm maupun Galaxy S25 Edge atau yang konon sekitar 6 mm.
BACA JUGA:Gunakan AI DeepSeek, HP Tecno Camon 40 Series Rilis Global 4 Maret, Ini Bocoran Speknya
Lebih mengejutkan lagi, walaupun sangat tipis, brand Tecno berhasil memasukkan baterai berkapasitas jumbo.
Melansir juga dari teaser yang beredar, baterai yang dipasang dalam HP Tecno Spark Slim ini berkapasitas 5200 mAh.
Ukurannya ini lebih besar jika dibandingkan dengan HP Galaxy S25 Ultra yang lebih tebal atau 8,6 mm, 5000 mAh.
Bukan hanya itu saja, Tecno juga bakal berikan wireless fast charging 45 watt, dan sejauh ini fitur tersebut belum dihadirkan Apple maupun Samsung pada perangkatnya.
BACA JUGA:Tecno Spark 7 Pro: HP Murah Rp1 Jutaan dengan Fitur Mewah dan Performa Super Tangguh
Namun HP Tecno Spark Slim ini bukan hanya soal bodi tipis, namun juga tawarkan spesifikasi yang sangat mengesankan.
Layarnya ini memakai panel AMOLED 3D melengkung berukuran 6,78 inci dengan resolusi 1,5K serta refresh rate 144 Hz, berikan pengalaman visual yang halus serta tajam.
Bahkan Tecno juga mengklaim layar ini mampu mencapai kecerahan puncak 4500 nits yang menjadikannya sangat terlihat bahkan di bawah sinar Matahari langsung.
Untuk urusan fotografi, HP ini turut dilengkapi dengan system kamera belakang ganda 50 MP +5 50 MP, ditambah juga kamera depan 13MP.
BACA JUGA:Segera Hadir! Tecno Pova 7 Jadi HP Gaming Murah dan Tangguh, Padukan Desain Unik dan Lampu LED
Desain HP Tecno Spark Slim ini juga menonjol dengan penggunaan material aluminium daur ulang dan rangka stainless steel, yang mana memberikan kesan premium sekaligus ramah lingkungan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: