Hasil Seleksi PPPK 2024 Tahap 1 Belum Keluar, Begini Kata BKN

Hasil Seleksi PPPK 2024 Tahap 1 Belum Keluar, Begini Kata BKN

Kelulusan seleksi PPPK 2024 Tahap 1 telah diumumkan sejak tanggal 24 Desember 2024--

LINGGAUPOS.CO.ID – Badan Kepegawaian Negara (BKN) memberikan penjelasan soal peserta yang belum menerima hasil pengumuman seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 Tahap 1.  

Diketahui hasil kelulusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2024 Tahap 1 telah diumumkan sejak tanggal 24 Desember 2024.

Berdasarkan jadwal resmi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) masa pengumuman hasil kelulusan PPPK Tahap 1 ini akan berlangsung hingga 31 Desember 2024.

Namun, bagaimana jika hingga saat ini ada peserta yang belum menerima pengumuman hasil seleksi PPPK Tahap 1 ?.

BACA JUGA:Lowongan Kerja di Silampari TV Lubuk Linggau, Pria dan Wanita Boleh Daftar

Menjawab pertanyaan tersebut, berikut penjelasan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk pelamar PPPK Tahap 1 sebagaimana dikutip dari akun media sosial Instagram resmi BKN, pada Selasa 31 Desember 2024.

BKN mengimbau bagi para peserta yang belum mendapatkan pengumuman hasil seleksi PPPK Tahap 1, perlu mengecek secara berkala pada portal dan pengumuman instansi yang dilamar.

“Pengumuman sedang berlangsung, cek berkala pada portal dan pengumuman instansi yg #SobatBKN lamar, ya.,” tulis BKN mengenai persoalan belum munculnya pengumuman kelulusan peserta PPPK Tahap 1.

Sementara itu, hingga siang ini Selasa 31 Desember 2024 belum ada pengumuman terbaru dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) terkait jadwal pengumuman hasil seleksi kompetensi PPPK 2024 Tahap 1.

BACA JUGA:3 Lowongan Kerja di JM Group Palembang, Cek Sekarang Ada Walk In Interview

Dengan demikian, pengumuman hasil seleksi PPPK 2024 masih akan berlangsung hingga berakhirnya hari ini.

Bagi peserta PPPK 2024 Tahap 1 yang belum mendapatkan pengumuman hasil seleksi kompetensi PPPK dapat cek secara berkala hingga batas waktu yang ditentukan berakhir.

Untuk mengetahui pengumuman hasil seleksi PPPK 2024 Tahap 1, bisa melalui laman akun SSCASN masing-masing peserta.

Yakni pada laman resmi sscasn.bkn.go.id, selain itu pengumuman kelulusan PPPK 2024 Tahap 1 juga dapat di cek melalui laman web instansi yang dilamar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: