Punya Kamera Setara DSLR, Inilah 3 HP Samsung yang Hasilkan Foto Layaknya Fotografer Profesional

Punya Kamera Setara DSLR, Inilah 3 HP Samsung yang Hasilkan Foto Layaknya Fotografer Profesional

HP Samsung Galaxy S23 Ultra--Instagram @samsungnewz

LINGGAUPOS.CO.ID – Samsung lagi-lagi kembali hadirkan inovasi teknologi fotografi melalui jajaran HP terbarunya, yakni untuk kamu yang ingin hasil foto berkualitas tinggi tanpa harus membawa kamera DSLR yang berat, Samsung ini tawarkan solusi sempurnanya.

Melansir dari marketplace Samsung Official Store yang dikutip pada Rabu, 20 November 2024, terdapat ada 3 rekomendasi HP Samsung yang tawarkan solusi sempurna dengan kamera canggih setara DSLR.


HP Samsung Galaxy S23 Ultra--Instagram @samsungnewz.

Lantas apa saja daftarnya, berikut inilah 3 HP Samsung yang mampu hasilkan foto layaknya fotografer profesional.

1. Samsung Galaxy S23 Ultra

BACA JUGA:5 HP Samsung Terlaris di Kuartal 3 2024 Versi Counterpoint, Adakah Incaranmu?

HP Samsung Galaxy S23 Ultra merupakan bintang utama dalam dunia fotografi HP.

HP ini dibekali oleh sensor utama beresolusi 200MP, yang diklaim hasilkan foto detail dan tajam bahkan mendekati kualitas kamera setara DSLR.

Bukan hanya itu saja, HP ini juga tawarkan 2 lensa telefoto 10MP, yang masing-masing dengan kemampuan zoom optik 3x serta 10x.

Fitur ini memungkinkan kamu untuk menangkap objek jauh dengan tepat dalam menjaga kejernihan gambar.

BACA JUGA:7 Update Harga Terbaru HP Samsung di Akhir 2024, Mulai Rp1,4 Jutaan Bawa Performa Gahar!

Untuk fotografi lanskap atau kelompok besar, terdapat lensa ultra wide 12MP yang berikan sudut panjang yang luas, sempurna untuk kebutuhan kreatif kamu.

Keunggulan lainnya yakni mode malam yang sudah ditingkatkan, dengan teknologi ini, foto dalam kondisi yang minim cahaya sekalipun akan tetap terlihat cerah serta penuh detail.

HP Samsung Galaxy S23 Ultra juga mendukung perekaman video hingga 8K yang sinematik, menjadikannya pilihan tepat untuk para kreator konten.

Bahkan, kamera HP Galaxy S23 Ultra dilengkapi dengan teknologi penstabil gambar optik (OIS) yang mengurangi blur akibat goyangan tangan.

BACA JUGA:Duel Kamera HP Vivo X100 Pro Vs Samsung Galaxy S24 Ultra, Cocok Mana untuk Fotografi Profesional

Bahkan kamu juga dapat memanfaatkan fitur pengaturan manual seperti ISO serta kecepatan rana guna dapatkan hasil sesuai keinginan, yang mirip dengan pengalaman memakai kamera DSLR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: