Bangkitkan Semangat Kepahlawanan, Lapas Narkotika Muara Beliti Gelar Upacara Hari Pahlawan
Foto bersama usai menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat, Minggu 10 November 2024.-Foto: Humas Bapas Kelas II Musi Rawas Utara.-
LINGGAUPOS.CO.ID - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Muara Beliti menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat, Minggu 10 November 2024.
Pelaksanaan upacara hari pahlawan ini dilakukan di Lapangan Utama Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti dihadiri seluruh petugas LPN Muara Beliti.
Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Muara Beliti menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat, Minggu 10 November 2024.-Foto: Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti-
Upacara hari pahlawan kali ini terasa spesial dan berbeda dari sebelumnya, karena Upacara dilaksanakan secara bersamaan dengan Lapas Kelas III Surolangun Rawas dan Bapas Muratara.
Hadir langsung dalam upacara hari ini Kepala Bapas Muratara, Roby Fernandez dan Kepala Lapas Surolangun Rawas, Ahmad Fausan, sementara Kalapas LPN Muara Beliti, Ronald Heru Praptama mengikuti upacara di Pemda Musi Rawas beserta unsur Forkopimda lain nya.
Upacara Hari Pahlawan ini memiliki tujuan yang sangat penting, yaitu untuk mengenang dan menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan dan kemajuan bangsa Indonesia.
Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan semangat nasionalisme, rasa cinta tanah air, dan kecintaan terhadap nilai-nilai kepahlawanan di kalangan seluruh pegawai Lapas.
BACA JUGA:Komitmen Bersih dari Halinar, Lapas Narkotika Muara Beliti Rutin Gelar Razia Blok Hunian
BACA JUGA:Tindaklanjuti Perintah Menteri Kemenimipas, Lapas Narkotika Muara Beliti Laksanakan Tes Urin Bagi Pegawai
Selaku Inspektur Upacara, Kasi Binadik, Taufik dalam amanatnya mengutip pesan yang disampaikan oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf dalam peringatan Hari Pahlawan Tahun 2024.
Tema peringatan tahun ini, yaitu "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu", mengandung makna yang dalam.
"Teladani Pahlawanmu, berarti bahwa semua olah pikir dan perbuatan kita harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan dan 'Cintai Negerimu,' mengingatkan kita bahwa apapun bentuk pengabdian kita, harus memberikan sumbangsih yang berarti bagi kemajuan bangsa Indonesia,"tegasnya.
Sementara itu, dilain tempat, Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama menekankan pentingnya untuk terus meneladani nilai-nilai yang telah diperjuangkan oleh para pahlawan, seperti keberanian, keikhlasan, dan semangat kebersamaan.
BACA JUGA:Pilkada Musi Rawas 2024, 14 Petugas Lapas Narkotika Muara Beliti Dilantik Sebagai KPPS
BACA JUGA:Tingkatkan Kenyamanan Beribadah, Lapas Narkotika Muara Beliti Rehab Lantai Masjid Lapas
Beliau mengajak seluruh pegawai Lapas Muara Beliti untuk tidak pernah lelah berbuat yang terbaik dalam menjalankan tugas, serta untuk senantiasa mewarisi dan mengimplementasikan nilai-nilai kepahlawanan dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan adanya upacara ini, diharapkan seluruh petugas lapas semakin termotivasi untuk bekerja lebih baik, serta menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan demi kemajuan bangsa dan negara Indonesia.
Selesai upacara kegiatan dilanjutkan dengan sesi foto bersama dan Kalapas bersama Forkopimda lainya Langsung menuju Taman Makam Pahlawan untuk melaksanakan kegiatan tabur bunga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: