Gajah Serang Penyadap Karet di Muara Lakitan Mura, Emak-emak Tewas
Gajah Serang Penyadap Karet di Muara Lakitan Mura, Emak-emak Tewas --
LINGGAUPOS.CO.ID – Serangan gajah kepada warga terjadi di SP.5 HTI Desa Tri Anggun Jaya Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas (Mura), menyebabkan 1 orang tewas.
Kejadiannya Minggu 8 September 2024 sekitar pukul 06.30 WIB. Korban adalah emak-emak bernama Karsini (40) warga setempat.
Informasi diterima LINGGAUPOS.CO.ID, seperti biasanya pagi hari naas itu, korban bersama suaminya Rasum pergi ke kebun karet.
Keduanya menyadap karet yang ada di kebun tersebut. Namun tiba-tiba Karsini diserang oleh gajah yang ada di kebunnya.
BACA JUGA:Gajah Liar Ngamuk di Muratara Sumatera Selatan, Puluhan Batang Sawit Dirusak
Selanjutnya korban ditolong oleh suaminya. Kemudian dibawa ke petugas medis. Hanya saja Karsini sudah tidak bisa tertolong lagi.
Hari ini juga, korban Karsini kemudian dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) setempat.
Gajah Serang Penyadap Karet di Muara Lakitan Mura--
Kades Desa Tri Anggun Jaya Imran membenarkan adanya warganya yang tewas diinjak gajah.
Kapolres Mura AKBP Andi Supriadi melalui Kapolsek Muara Lakitan AKP MA Karim membenarkan adanya kejadian tersebut.
BACA JUGA:Gajah Liar Muncul di Nibung Muratara, Warga Takut ke Kebun
“Memang ada laporan warga diserang gajah. Kronologis lengkapnya nanti disampaikan,” jelas Kapolsek.
Seperti diketahui, konflik manusia dengan gajah terus terjadi di Desa Tri Anggun Jaya (SP 5 HTI) Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas terus terjadi.
Bahkan hingga 2023, selama konflik yang berkepanjangan ini, sudah 2 orang yang meninggal dunia, karena menjadi korban diinjak gajah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: