Hadiri Malam Pengukuhan Paskibraka Musi Rawas, Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Berikan Motivasi

Hadiri Malam Pengukuhan Paskibraka Musi Rawas, Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Berikan Motivasi

Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama menghadiri acara Malam Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Musi Rawas yang bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, pada hari Kamis 15 Agustus 2024.-Foto: Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti-

LINGGAUPOS.CO.ID - Menjelang Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79, Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama menghadiri acara Malam Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Musi Rawas yang bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, pada hari Kamis 15 Agustus 2024.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh banyak tamu penting, mulai dari Bupati Musi Rawas beserta jajaran nya, Forkopimda, OPD dan tamu penting lainnya. 

Acara Pengukuhan Langsung dibuka oleh Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud Amin, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah momen penting untuk memberi semangat kepada pasukan Paskibraka Kabupaten Musi Rawas agar semakin disiplin dan bertanggung jawab dalam melaksanakan tugasnya nanti.

"Malam ini, adik-adik akan dikukuhkan menjadi Paskibraka Kabupaten Musi Rawas. Jadikan momen ini menjadi waktu untuk menunjukan kemampuan terbaik kalian serta dedikasi dalam melaksanakan tugas yang suci ini. Tetap semangat dan sukses hingga akhir pelaksanaan tugas," ucapnya.


Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama menghadiri acara Malam Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Musi Rawas yang bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas, pada hari Kamis 15 Agustus 2024.-Foto: Humas Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti-

Kalapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti, Ronald Heru Praptama, yang turut menghadiri acara tersebut mendoakan agar Pasukan Paskibraka Kabupaten Musi Rawas dapat diberikan kemudahan dan ketenangan hati saat melaksanakan tugasnya dalam Upacara HUT Kemerdekaan RI nanti. 

"Saya senantiasa menyampaikan dukungan dan doa selalu kepada kalian putra-putri terbaik di Kabupaten Musi Rawas yang terpilih menjadi Paskibraka pada tahun ini. Malam ini, adik-adik akan dikukuhkan menjadi Paskibraka Kabupaten Musi Rawas,”katanya. 

“Jadikan momen ini menjadi waktu untuk menunjukan kemampuan terbaik kalian serta dedikasi dalam melaksanakan tugas yang suci ini. Tetap semangat dan sukses hingga akhir pelaksanaan tugas," ucap kalapas.

Pada momen ini, Kalapas juga mendoakan agar pelaksanaan rangkaian kegiatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI dapat berjalan dengan aman dan lancar serta untuk Pasukan Paskibraka agar diberikan kekuatan dan kesehatan agar siap dalam melaksanakan tugas nanti.

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: