Pacu Siswa Menjadi Wirausaha Muda, SMKN 1 Lubuk Linggau Gandeng Indomaret Adakan Rekruitmen Karyawan
Kepala SMKN 1 Lubuk Linggau, Suwarni, S.Pd, M.Pd foto bersama usai mengadakan Rekruitmen Karyawan di Aula SMKN 1 Lubuk Linggau, Selasa 13 Agustus 2024.-foto: agung perdana linggaupos.co.id-
LINGGAUPOS.CO.ID - Dalam memacu siswa sekolahnya menjadi wirausaha muda, SMKN 1 Lubuk Linggau gandeng Indomaret PT Indomarco Prismatama mengadakan Rekruitmen Karyawan di Aula SMKN 1 Lubuk Linggau, Selasa 13 Agustus 2024.
Ratusan Alumni antusias mengikuti rekruitment karyawan yang diikuti ratusan Alumni SMKN dan Non Alumni di Lubuk Linggau, Musi Rawas, Muratara dan Tebing Tinggi.
Kepala SMKN 1 Lubuk Linggau, Suwarni, S.Pd, M.Pd kepada LINGGAUPOS.CO.ID menjelaskan perekrutan Alumni SMKN 1 dan SMA di Lubuk Linggau bekerja sama dengan Indomaret PT Indomarco Prismatama sebagai bentuk kerjasama.
"Jadi kalau di SMK ada Bursa Kelas Khusus (BKK) dan ini merupakan salah satu bentuk program kerja BKK untuk penelusuran Alumni apakah terserap di Dunia Usaha dan Industri (Dudi) itu berapa persen,"katanya.
BACA JUGA:Lanjut S2 Bisa di UNPARI Lubuk Linggau, Rektor Ungkap Punya Prodi Baru, Terbuka untuk Semua Jurusan
BACA JUGA:50 Tim Ikuti Gerak Jalan Tingkat Pelajar di Lubuk Linggau, Juri Ungkap Kriteria Penilaian Pemenang
BACA JUGA:Mengenal Sosok Raden Dewi Sartika, Pahlawan Pendiri Sekolah Wanita Pertama, Begini Kisahnya
Dikatakannya, pihak Indomaret MoU untuk perekrutan Alumni SMKN 1 Lubuk Linggau dan seleksi serta kualifikasi yang ingin mereka lakukan psikotes, link serta interview.
"Untuk jumlah peserta Alumni SMKN 1 Lubuk Linggau sebanyak 150 orang, Non Alumni sebanyak 660 orang dan total 810 peserta,"jelasnya.
Kemudian, Pukul 13.00 Wib sesi pertama tes melalui aplikasi dan Rabu 14 Agustus 2024 Pukul 08.00 Wib yakni sesi kedua.
Lanjutnya, perekrutan Alumni ini terbuka untuk alumni SMK/SMA dan Recrutment Alumni perdana di Lubuk Linggau.
"Semoga kerjasama ini tetap terjalin dengan baik bersama Indomaret bisa merekrut atau menyerap Alumni di SMKN 1 Lubuk Linggau ini,"harapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: