32 Provinsi Risiko Tinggi Polio, Bagaimana dengan Sumatera Selatan

32 Provinsi Risiko Tinggi Polio, Bagaimana dengan Sumatera Selatan

32 Provinsi Risiko Tinggi Polio, Bagaimana dengan Sumatera Selatan --freepik

JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID – Sebanyak 32 provinsi dari 38 provinsi di Indonesia, masuk dalam ketegori risiko tinggi polio.

Bahkan 399 dari 514 kabupaten/kota di Indonesia, juga masuk dalam kategori risiko tinggi polio.

Karena itulah pemerintah melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, melaksanakan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tahap kedua. 

PIN Polio dilaksanakan pada minggu ketiga Juli 2024. Di Lubuk Linggau launching dilaksanakan Selasa 23 Juli 2024 di SD Negeri 58 Lubuk Linggau.

BACA JUGA:7 Manfaat Tanaman Cocor Bebek untuk Kesehatan Salah Satunya dapat Mencegah Kanker

Plt. Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes Dr. Yudi Pramono menjelaskan, Kemenkes RI masih menerima laporan terkait Kejadian Luar Biasa (KLB) akibat virus Polio di sejumlah wilayah di Indonesia. 

Bahkan diakuinya, sejak 2022 hingga 2024, telah dilaporkan sebanyak total 12 kasus kelumpuhan, dengan 11 kasus yang disebabkan oleh virus polio tipe 2 dan satu kasus diakibatkan oleh virus polio tipe 1. 

Kasus-kasus ini tersebar di 8 provinsi di Indonesia, yaitu Aceh, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua Selatan, dan Banten.

Karena itulah ia menambahkan perlu dilaksanakan PIN Polio. Tujuannya untuk mencapai kekebalan kelompok yang optimal dan dapat mencegah perluasan transmisi virus polio.

BACA JUGA:5 Manfaat Minum Jus Tanaman Lidah Buaya untuk Kesehatan

Ia juga menjelaskan, tahap pertama PIN Polio sudah dilaksanakan pada 27 Mei 2024. Kemudian tahap dua pada 23 Juli 2024.

PIN Polio tahap pertama dilaksanakan di lima provinsi, yaitu Papua Tengah, Papua Selatan, Papua Pegunungan, Papua Barat dan Papua Barat Daya. 

Sedangkan, PIN Polio tahap kedua akan dilaksanakan di 27 provinsi, yaitu Sumatera Barat, Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Bengkulu, Lampung, Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, DKI Jakarta, DI Yogyakarta (kecuali Sleman).

Kemudian, Banten, Bali, NTB, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Sulawesi Barat, Maluku, dan Maluku Utara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: