Soal Kompensasi Blackout Listrik Gangguan Transmisi SUTT 275 kV Lubuk Linggau -Lahat, Begini Kata PLN

Soal Kompensasi Blackout Listrik Gangguan Transmisi SUTT 275 kV Lubuk Linggau -Lahat, Begini Kata PLN

Soal Kompensasi Blackout Listrik Gangguan Transmisi SUTT 275 kV Lubuk Linggau -Lahat, Begini Kata PLN --

PALEMBANG, LINGGAUPOS.CO.ID – Pelanggan PLN yang terdampak Blackout Listrik akibat gangguan SUTT 275 kV Lubuk Linggau - Lahat gigit jari.

Pasalnya PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu (S2JB) belum memikirkan soal kepada pelanggan kompensasi akibat pemadaman listrik yang terjadi Selasa, 4 Juni 2024. 

Sebelumnya masyarakat yang menjadi pelanggan listrik meminta pihak PLN memberikan kompensasi pasca pemadaman listrik karena berdampak pada usaha mereka. 

Keinginan masyarakat agar PLN memberikan kompensasi akibat pemadaman listrik ini disampaikan dalam beberapa postingan dan komentar media sosial facebook. 

BACA JUGA:2 Rumah Buruh di Palembang Ludes Terbakar, Imbas Pemadaman Listrik PLN

Blackout listrik akibat gangguan transmisi SUTT 275 kV Lubuk Linggau -Lahat ini mengakibatkan listrik padam di wilayah Sumsel, Jambi, dan Bengkulu hingga ke Sumatera Barat.

Manager Komunikasi dan TJSL PLN UID S2JB Iwan Arussetyadhi mengatakan, pihaknya saat ini lebih memfokuskan untuk pemulihan sistem pendistribusian listrik kepada pelanggan yang berada di Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu.

Soal kompensasi kepada pelanggan PLN yang terdampak, belum bisa dipastikan  karena masih dalam pembahasan.

“Kami fokus pemulihan terlebih dahulu hingga 100 persen,” tegas Iwan kepada wartawan saat jumpa pers di Palembang, Rabu, 5 Juni 2024. 

BACA JUGA:Didemo, Manajer UP3 PLN Lubuk Linggau Malah Bilang Ajang Perkenalan

Pemulihan aliran listrik yang paling utama dilakukan untuk pelayanan publik seperti Rumah Sakit, LRT dan pelayanan bagi masyarakat masuk kategori penting. 

Diakui Iwan, data terakhir hingga pukul 15.00 WIB, Rabu, 5 Juni 2024, pemulihan aliran listrik hampir 83 persen untuk pelanggan di Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu.

Yakni dari 4,3 juta pelanggan di wilayah Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu sudah 3,4 juta yang listriknya menyala. 

Hingga Rabu, 5 Juni 2024 sore PLN UID S2JB terus berusaha maksimal untuk menormalkan jaringan listrik secara bertahap. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: