Muara Megang Musi Rawas Banjir, Polisi Sudah Datang

Muara Megang Musi Rawas Banjir, Polisi Sudah Datang

Muara Megang Musi Rawas Banjir, Polisi Sudah Datang--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Desa Muara Megang Kecamatan Megang Sakti Kabupaten MUSI RAWAS, kembali ditejang banjir.

Banjir sudah terjadi di desa tersebut sejak Rabu 15 Mei 2024, dan sampai dengan Jumat 17 Mei 2023, air masih menggenang di sana.

Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supradi melalui Kapolsek Megang Sakti Iptu Fauzan Aziman, diketahui ada 119 rumah warga yang terdampak banjir ini.

DIjelaskan Kapolres, Bhabinkamtibmas Polsek Megang Sakti, Bripka Heri Fahrurozi mengecek langsung kondisi banjir. 

BACA JUGA:Banjir Bandang di Musi Rawas Meluas, 2 Kecamatan Terdampak, Sekolah dan Tempat Ibadah Terendam

“Hasilnya dari peninjauan, ada 119 rumah warga di Desa Muara Megang, tergenang air dengan ketinggian 55 cm, akibat meningkatnya debit air Sungai Lakitan,” jelas Kapolres, Jumat 17 Mei 2024.

Rincian yang terkena banjir, yakni di Dusun III sebanyak 10 rumah 10 KK dengan jumlah 40 orang.

Kemudian di Dusun II, sebanyak 9 rumah, 9 KK, dengan jumlah 30 orang.

Di Dusun IV sebanyak 40 rumah, 40 KK, dengan  jumlah sebanyak 129 orang. 

BACA JUGA:Banjir Bandang Musi Rawas, Desa Pasenan Terisolir, Jembatan Gantung Putus, Warga Luka

Terakhir di Dusun V, sebanyak 60 rumah, 60 KK, dengan  jumlah 170 orang.

"Namun, situasi kegiatan masyarakat di Desa Muara Megang, masih dalam keadaan normal dan kondusif," jelasnya

Kapolres menambahkan bahwa berdasarkan laporan anggota yang di lapangan petugas BPBD Musi Rawas juga datang ke lokasi.

Kapolsek menjelaskan, genangan air yang terjadi di Desa Muara Megang, telah terjadi selama 2 hari akibat naiknya debit air Sungai Lakitan, pasca banjir di Desa Pasenan, Kecamatan Selangit, Kabupaten Mura. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: