Banjir Muratara Sebabkan 4 Orang Hilang, 2 Meninggal Dunia, 7 Jembatan Putus

Banjir Muratara Sebabkan 4 Orang Hilang, 2 Meninggal Dunia, 7 Jembatan Putus

Banjir Muratara Sebabkan 4 Orang Hilang, 2 Meninggal Dunia, 7 Jembatan Putus--

MURATARA, LINGGAUPOS.CO.IDBanjir yang melanda Kabupaten Musi Rawas Utara (MURATARA), Selasa 16 April 2024 hingga Rabu 17 April 2024, menyebabkan empat orang hilang.

Dua orang dari empat yang hilang sudah berhasil ditemukan, namun dalam kondisi meninggal dunia.

Kedua korban adalah Inil (66) perempuan dan Nang Amim (65) laki-laki.

Kemudian dua orang yang belum ditemukan dan masih dalam pencarian adalah Robi Gunawan (22) dan Tain (70).

BACA JUGA:Banjir Muratara, Satu Desa Terisolir, Rawas Ulu Siaga, Ada yang Mengungsi

Hal ini seperti disampaikan Asisten I Pemda Muratara, H Alfirmansyah Karim, Rabu 17 April 2024.

Ia menjelaskan banjir menerjang empat kecamatan, 31 desa dan 1 kelurahan di Kabupaten Muratara.

Kemudian 2.839 unit rumah terdampak, dengan kepala keluarga yang terimbas 2.839 KK atau 11.356. Serta yang mengungsi    49 KK atau 196.

Juga terdata enam jembatan putus atau rusak berat. Serta lima sarana ibadah terdampak. Juga 10 faskes terdampak.

BACA JUGA:Selain di Muratara, Banjir Juga Merendam Ribuan Rumah di Lebong Bengkulu

Kemudian untuk penanganan paska banjir, dijelaskannya Dinas Sosial sudah mendirikan dapur umum di Desa Suka Menang Kecamatan Karang Jaya.

Selanjutnya untuk penyelematan, sudah ada dua unit perahu karet dan 50 paket logistil dari BPBD Sumatera Selatan.

Sementara itu, Koordinator pendataan banjir sekaligus staf ahli Bupati, Suhardiman menjelaskan banjir di Kecamatan Karang Jaya sudah surut.

Namun banjir mengarah ke bagian hilir sungai seperti wilayah Kecamatan Rupit, Karang Dapo dan Rawas Ilir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: