INFO MUDIK 2024, Harga BBM Pertamina Jelang Idul Fitri 2024, Apakah Naik atau Turun
INFO MUDIK 2024, Harga BBM Pertamina Jelang Idul Fitri 2024, Apakah Naik atau Turun--mypertamina.id
JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID – Info mudik 2024, pemudik wajib mengetahui harga Bahan Bakar Minyak (BBM) terbaru jelang Idul Fitri 2024 atau 1445 H.
Harga BBM terbaru ini belaku sejak 1 April 2024. Khusus BBM Pertamina yang disubsidi pemerintah, yakni Pertalite dan Bio Solar tidak ada perubahan.
Seperti diketahui harga Pertalite sama di seluruh Indonesia, yakni Rp10 ribu per liter. Sementara Bio Solar Rp6.800 per liter.
Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menjelaskan, Pertamina juga tidak mengubah harga BBM non subsidi, alias tidak naik ataupun turun, yakni tetap di harga lama.
BACA JUGA:INFO MUDIK 2024, Jalur Musi Rawas – PALI Bisa Dilintasi, Tapi Dipasang Portal 2,1 Meter
Keputusan tidak ada perubahan harga ini, mengaku kepada Keputusan Menteri ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 tentang formulasi harga JBU atau BBM.
"Penyesuaian harga BBM non subsidi merupakan hasil evaluasi oleh seluruh badan usaha sesuai regulasi formula harga yang berlaku,” jelasnya.
“Berdasarkan perhitungan evaluasi harga serta dengan mempertimbangkan kebutuhan masyarakat pada Ramadan dan Idul Fitri ini, maka manajemen memutuskan untuk tidak menaikkan harga di bulan April ini," kata Irto dikutip Selasa 2 April 2024.
Berikut Daftar Harga BBM non subsidi Pertamina mulai 1 April 2024:
BACA JUGA:INFO MUDIK 2024, Tol Palembang – Betung Dibuka, Mau Melintas Ada Syaratnya
Provinsi Aceh
Pertamax Rp 13.200
Pertamax Turbo Rp 14.400
Dexlite Rp 14.550
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: