Perhatikan Sebelum Berangkat, Inilah 6 Tips Tinggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran Agar Tetap Aman
Tips tinggalkan rumah saat mudik lebaran agar tetap aman.--Freepik
LINGGAUPOS.CO.ID – Sebelum kamu meninggalkan dan berangkat untuk mudik Lebaran dengan aman dan dalam waktu yang lama, ada baiknya kamu untuk memperhatikan beberapa tips dan hal penting ini.
Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Selasa, 26 Maret 2024, pada umumnya, mudik lebaran sering dilakukan dalam jangka waktu lebih dari tiga hari.
Oleh sebab itu, tentu akan membuat rumah kamu menjadi kosong serta tidak ada yang mengurusnya selama kamu pergi mudik berhari-hari.
Untuk itu, sebelum kamu memutuskan untuk berangkat mudik Lebaran 2024 dan meninggalkan rumahmu berhari-hari lamanya, perhatikanlah 6 tips ini agar tetap aman.
BACA JUGA:INFO MUDIK 2024: Jalan Tol Betung – Palembang Dioperasikan Fungsional Mulai H-5
1. Bersihkan kulkas
Hal yang kerap lupa untuk dilakukan sebelum berangkat mudik yaitu membersihkan kulkas.
Banyak makanan yang sudah layu, rusak ataupun busuk jika disimpan terlalu lama di dalam kulkas.
Oleh sebab itu, pastikan kamu untuk membersihkannya dari makanan yang mudah busuk selama ditinggal mudik.
BACA JUGA:Hendak Mudik ke Bandung, Pemudik dari Pagar Alam dan Lahat Keracunan, 1 Tewas
Supaya hemat energi, jangan lupa juga untuk mencabut daya kulkas sebelum kamu berangkat.
2. Sirami tanaman
Apabila kamu mempunyai tanaman hias di rumah, maka jangan lupa untuk menyiraminya sebelum berangkat mudik.
Kemudian, pastikan untuk memberikan simpanan air yang memadai di pot tanaman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: