Kapan Anak Mulai Diajarkan Puasa Ramadan, Berikut Tips yang Tepat
menurut pakar psikologi, usia 3 tahun adalah usia yang tepat untuk mengenalkan anak dengan suasana bulan Ramadhan. --Freepik com
LINGGAUPOS.CO.ID – Sebentar lagi masuk bulan suci Ramadan 2024. Bulan ini sangat dinanti umat muslim baik anak-anak maupun orang dewasa dan tua untuk menjalankan ibadah puasa.
Nah pertanyaannya, kapan waktu yang pas anak diajarkan berpuasa khususnya di bulan Ramadan.
Dikutip dari beberapa sumber, menurut pakar psikologi, usia 3 tahun adalah usia yang tepat untuk mengenalkan anak dengan suasana bulan Ramadhan.
Pada usia tersebut, si kecil memang belum mengerti arti puasa sehingga para orangtua dapat menyampaikan pesan puasa.
BACA JUGA:5 Tips Sahur Saat Bulan Ramadan 2024, Dijamin Tidak Mudah Lapar Saat Puasa
Caranya dengan mengenalkan suasananya terlebih dahulu, seperti adanya sahur, buka puasa, dan salat tarawih.
Hal ini disebabkan karena pada usia balita, anak mampu menerima hal-hal yang bisa dirasakannya secara nyata.
Dengan kondisi khusus, saat bangun sahur tiba misalnya, orang tua tidak memaksa si kecil untuk bangun. Biarkan proses tersebut berjalan alami.
Sedangkan pendapat lain mengatakan, sejak usia 4 tahun anak boleh saja diajarkan untuk mulai berpuasa.
BACA JUGA:Artis Jonathan Frizzy Laporkan Haters ke Polisi, Mengaku Tak Tahan Dihujat
Namun, latihan puasa sebaiknya dilakukan sebentar saja. Jangan biarkan anak ikut puasa dari imsak sampai Magrib.
Pada usia 4 tahun, anak cukup hanya dilatih dengan puasa selama 3-4 jam tanpa makan.
Apabila terlalu lama, puasa dikhawatirkan malah dapat mengganggu pertumbuhan dan perkembangan si anak.
Apa yang perlu diperhatikan saat mengajarkan anak puasa?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: