Membaca Surat Al-Mulk Secara Rutin Diyakini Dapat Menjadi Penyelamat dari Siksa Kubur

Membaca Surat Al-Mulk Secara Rutin Diyakini Dapat Menjadi Penyelamat dari Siksa Kubur

Membaca surat Al-Mulk secara rutin diyakini dapat menjadi penyelamat dari siksa kubur--Freepik

LINGGAUPOS.CO.ID- Surat Al-Mulk merupakan salah satu surat dalam Alquran, diyakini memiliki keistimewaan tersendiri dalam menjaga dan melindungi seseorang dari siksaan alam Kubur. 

Surat Al-Mulk, yang berarti Kerajaan, merupakan surat ke-67 dalam Al-Qur'an.

Surat Al-Mulk ini tergolong surat Makiyyah dengan 30 ayat yang membahas tentang kekuasaan Allah swt atas seluruh alam semesta. 

Dilansir dari nu.or.id, berikut ini informasi membaca surat Al-Mulk secara rutin diyakini dapat terlindung dari azab kubur.

BACA JUGA:3 Amalan yang Dapat Dilakukan Wanita Haid di Malam Nisfu Syaban, Yuk Simak Biar Tidak Ketinggalan  

Di balik kandungannya yang penuh makna, surat Al-Mulk menyimpan rahasia luar biasa, yaitu mampu membebaskan pembacanya dari siksa kubur

Hal ini sebagaimana dijelaskan oleh Sayyid Muhammad Alawi al-Maliki, dalam kitab Madza fi Sya'ban, halaman 133 bahwa membaca surat Al-Mulk memiliki keutamaan yang besar dalam Islam. 

Keutamaan membaca surat Juz ke-29 ini adalah mampu menyelamatkan diri dari siksaan kubur.  

Tak bisa dipungkiri, alam Kubur merupakan alam barzakh yang penuh dengan berbagai pertanyaan dan siksaan bagi orang-orang yang berdosa.

BACA JUGA:Inilah 5 Tradisi Unik Warga Indonesia saat Menyambut Ramadan 2024 

Membaca surat Al-Mulk secara rutin diyakini dapat menjadi penyelamat dari siksaan tersebut. 

Tak bisa dipungkiri, sejatinya alam kubur merupakan fase transisi antara kehidupan dunia dan kehidupan akhirat yang dipenuhi dengan berbagai ujian dan perhitungan atas amal perbuatan manusia.

Bagi orang yang telah meninggal dunia, alam kubur menjadi panggung di mana mereka diuji dan dihukum sesuai dengan perbuatan baik atau buruk yang dilakukan semasa hidupnya. 

Dengan membaca surat Al-Mulk secara rutin, umat Islam meyakini bahwa mereka dapat memperoleh perlindungan dari azab yang mungkin menanti di alam barzakh tersebut. Simak penjelasan Sayyid Muhammad Alawi Al-Maliki berikut ini;

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: