Viral Instagram Ummi Pipik Diserbu Netizen, Usai Bahas Kecurangan Pemilu 2024

Viral Instagram Ummi Pipik Diserbu Netizen, Usai Bahas Kecurangan Pemilu 2024

-Tangkap Layar-Instagram @_ummi_pipik_

LINGGAUPOS.CO.ID - Jagat maya dihebohkan dengan viralnya postingan instagram Ummi Pipik istri dari almarhum ustad Jefry Al Buchori.

Umi pipik diketahui tengah membuat postingan yang membahas seputar kecurangan pemilu.

Ummi Pipik diserang warganet setelah sebelumnya diketahui sempat mengunggah IG Stories terkait dugaan kecurangan dalam Pemilu 2024.

"Kalaupun ada kecurangan dan ketidakjujuran dan kalaupun PBW sudah disetting untuk menang, saya pribadi tetap bangga dengan pilihan saya," tulis Ummi Pipik dalam Stories tersebut seraya menyertakan emoji tangan yang menunjukan satu jari.

BACA JUGA:Berapa Gaji Komeng Jika Terpilih Jadi Anggota DPD RI, Berikut Ini Rinciannya

Dalam unggahan tersebut, Umi Pipik juga menulis bahwa upayanya dalam pemilihan pemimpin setidaknya akan menjadi saksi dia di akhirat.

Bahwa dia memilih pemimpin dengan sifat STAF yaitu sidiq, tabligh, amanah, dan fathanah.

Sebagian warganet yang membanjiri kolom komentar postingan feed Ummi Pipik mengaku menyaksikan sendiri di lapangan, bahkan menjadi petugas KPPS.

Warganet menganggap postingan itu juga cenderung menjelekkan Paslon nomor urut tertentu.

BACA JUGA:Komisioner KPU yang Dipukul Saat Aksi Blokir Jalinsum Muratara Damai dengan Pelaku, Berikut Penjelasan Kapolda

Ummi Pipik maaf anda seharusnya lebih mendalami lagi soal agama," tulis seorang warganet, dikutip Senin 19 Februari 2024.

"Emang bisa mempertanggungjawabkan kata2 umi yang menuduh curang itu?" tulis yang lain.

Setelah postingan story instagram ummi pipik ramai dibanjiri netizen. Ummi Pipik kemudian memutuskan untuk mematikan kolom komentar Instagramnya.

Alasannya karena dia tidak mau kotor hati dengan membaca baca hujatan netizen dan dia tidak mau ada kegaduhan di rumahnya, karena media sosia adalah rumah baginya untuk bersilaturahmi dan berkomunikasi dengan jamaah onlinenya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: