Kru Serial Marvel Meninggal Dunia, Kecelakaan di Lokasi Syuting, Begini Kronologinya
Kru Serial Marvel Meninggal Dunia, Kecelakaan di Lokasi Syuting, Begini Kronologinya--instagram: ussfeeds
AMERIKA SERIKAT, LINGGAUPOS.CO.ID - Kru dari serial ternama Marvel meninggal dunia, akibat kecelakaan di Lokasi Syuting.
Kabar duka sedang menyelimuti keluarga besar Marvel setelah kehilangan salah satu krunya secara tragis di lokasi syuting.
Seorang kru meninggal di lokasi syuting serial Wonder Man, ia adalah Juan Carlos Osorio (41), seorang rigger.
Ia meninggal terjatuh dari atas rafter atau struktur atap, saat itu ia sedang menyiapkan lokasi syuting di Radford Studio, Amerika Serikat.
BACA JUGA:HUT LINGGAUPOS.CO.ID, Ini Pesan CEO Linggau Pos Media Group
Disebutkan insiden tragis ini terjadi pada awal Februari 2024, saat proses produksi serial Wonder Man yang baru saja dimulai kembali setelah sebelumnya sempat terhenti akibat mogok kerja serikat aktor dan penulis Amerika Serikat.
Meski begitu, Kematian Osorio menjadi yang pertama kali terjadi dalam proyek MCU selama proses produksi mereka.
Adapun berdasarkan informasi dari Deadline, Osorio ini terjatuh saat sedang bekerja di atas rafter, saat itu, tidak ada proses pengambilan gambar yang sedang berlangsung.
Marvel Studios juga telah mengeluarkan pernyataan resmi, ia pun turut menyampaikan belasungkawa kepada keluarga dan sahabat Osorio, serta menyatakan dukungan mereka terhadap penyelidikan atas insiden ini.
“Kami mengucapkan belasungkawa kami yang terdalam kepada keluarga dan teman-temannya,” Kata Marvels
Tak sampai disitu, Marvel juga terbuka atas penyelidikan pihak kepolisian, “Dan dukungan kami ada di balik penyelidikan penyebab kecelakaan ini,” Lanjutnya.
Sementara itu, Kepolisian Los Angles tidak melihat kecelakaan ini sebagai sesuatu yang mencurigakan. Tapi pihaknya, kepolisian tetap akan melakukan pemeriksaan.
Serial Wonder Man
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: