576 PPPK Empat Lawang Dilantik, Ini Pesan Pj Bupati
Pelantikan PPPK Empat Lawang -Dokukmen-linggaupos.co.id
EMPAT LAWANG, LINGGAUPOS.CO.ID – Penjabat (Pj) Bupati EMPAT LAWANG Fauzan Khoiri Denin melantik Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Adapun yang dilantik totalnya 576 orang, dengan rincian Fungsional Guru, Tenaga Kesehatan dan teknis.
Pelantikan dipusatkan di lapangan Kantor Bupati Empat Lawang, Selasa, 6 Februari 2024.
Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, berpesan kepada seluruh PPPK yang dilantik, agar menjadi PPPK yang luar biasa, dan jangan menjadi yang biasa saja.
BACA JUGA:Naas, Gagal Ketemu Prabowo, Penjual Tempe di Musi Rawas Hilang Motor
Jangan mengikuti falsafah lama, bertepuk ikut ramai, berbaris ikut panjang. “Pesan saya, contohlah kepada kebaikan di dalam dunia kerja," pesan Fauzan dikutip Kamis, 8 Februari 2024.
Mudah-mudahan lanjut Fauzan, dengan dilantiknya para PPPK ini, dapat memiliki tanggung jawab yang lebih.
Dan memberikan pengabdian yang terbaik untuk empat lawang dan masyarakat.
“Harapan saya satu, berikan yang terbaik sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing,” akunya.
BACA JUGA:Batal Datang di Musi Rawas, Prabowo Joget Gemoy di Deli Serdang
Untuk mereka pendidikan, kesehatan dan teknis, harus memberikan yang terbaik.
Sehingga mereka akan menjadi bagian sejarah di Kabupaten Empat Lawang.
Kepala BKPSDM Kabupaten Empat Lawang Soleha Apriani, menambahkan, pelantikan ini untuk jabatan fungsional yang berjumlah 576 orang.
"Dari 576 peserta tersebut ada 2 orang yang pensiun. Jadi semuanya ada 574 peserta yang dilantik," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: