Banjir, Warga Musi Rawas Hanyut di Sungai Keruh, Belum Juga Ditemukan

Banjir, Warga Musi Rawas Hanyut di Sungai Keruh, Belum Juga Ditemukan

Sepeda motor milik Bambang, yang ditemukan di lokasi banjir. Ia diduga terbawa arus Sungai Keruh di Desa Pian Raya, Muara Lakitan, Musi Rawas yang meluap--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID - Banjir akibat luapan Sungai Keruh, seorang warga hanyut, Minggu 14 Januari 2024 pagi.

Kejadiannya di Desa Pian Raya Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas. Sampai dengan malam hari belum juga ditemukan. 

Korban adalah Bambang warga Desa Sadu Kecamatan BTS Ulu Kabupaten Musi Rawas.

Informasi yang diterima LINGGAUPOS.CO.ID, pagi itu korban bersama temannya masing-masing mengendarai sepeda motor.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Korban Banjir di Desa Sembatu Jaya Musi Rawas Akhirnya Dapat Bantuan

Mereka dari Dusun Panglero Desa Semangus Kecamatan Muara Lakitan hendak kembali desa mereka Sadu.

Dalam perjalanan pulang itu, mereka tidak beriringan namun Bambang terlebih dahulu yang berangkat. Sementara rekannya menyusul.

Saat melintasi luapan banjir Sungai Keruh di Desa Pian Raya diduga korban terjatuh kemudian terbawa arus sungai.

Hal ini diketahui, setelah rekannya sampai di lokasi, hanya menemukan sepeda motor milik Bambang, yakni Honda Beat B 4402 TNS.

BACA JUGA:Banjir Ulu Rawas Muratara Sudah Surut, Warga Kesulitan Air Bersih dan Tidak Ada Listrik

Setelah dipanggil panggil Bambang tidak juga ditemukan. Sementara sepeda motornya ada di lokasi.

Akhirnya kejadian ini diinformasikan kepada warga Pian Raya dan keluarga Bambang di Sadu.

Warga pun melakukan pencarian, namun terhalang arus Sungai Keruh yang deras.

Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supriadi melalui Kapolsek Muara Lakitan AKP MA Karim membenarkan informasi tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: