Seorang Bapak di Tasikmalaya Membuat Sayembara Berhadiah Rp250 Juta Bagi yang Bisa Mendamaikan Keluarganya

Seorang Bapak di Tasikmalaya Membuat Sayembara Berhadiah Rp250 Juta Bagi yang Bisa Mendamaikan Keluarganya--instagram: infonetizone
BACA JUGA:Ibu yang Bunuh Anak di Musi Rawas Diduga ODGJ, ini Penjelasan Warga
Adapun alasan ia melakukan sayembara tersebut karena merasa sudah tidak mampu menyelesaikan konflik yang terjadi antara dirinya dengan ketiga anaknya.
“Tujuan sayembara ini bahwa barangkali ada yang bisa dan mampu karena sudah 11 langkah saya lakukan untuk mediasi, gagal terus” Lanjutnya
Sehingga dia berpikir siapa tahu ada orang lain yang dapat mendamaikan. “Barangkali ada yang bisa mendamaikan dari hati ke hati, yang bisa meluluhkan keluarga saya dan meluluhkan saya sendiri. Karena saya sendiri tidak tahu persis apa masalahnya,” Ucapnya
Rae Suryana, yang mengaku sebagai mantan pengusaha suku cadang pesawat ini mengaku sudah lebih dari 2 tahun putus komunikasi dari istri dan anaknya.
BACA JUGA:Ibu di Musi Rawas yang Bunuh Anak Kandungnya Sudah Diamankan
Saat ini dirinya tidak hanya menghadapi gugatan perdata terhadap rumah keluarga. Namun juga menghadapi gugatan cerai istrinya.
“Sengketa yang rumah sedang dalam tahap mediasi, saya gugat rumah yang selama ini menjadi tempat tinggal keluarga. Kemudian saya juga sedang digugat cerai oleh istri," Ucapnya.
Meski begitu, ia akan tetap mengambil upaya perdamaian, tetapi jika gagal maka semua langkah hukum juga akan ditempuhnya.
“Langkah saya tetap upaya perdamaian, tapi ketika upaya perdamaian gagal, semua langkah hukum akan saya tempuh, berapapun waktunya berapapun biayanya, kalau perlu sepanjang hidup saya akan habiskan untuk menyelesaikan masalah ini,” Ucap Suryana. (*)
BACA JUGA:Prediksi Cardiff City vs Leeds United, Liga Championship, Sabtu 13 Januari 2024, Kick Off 22.00 WIB
Dapatkan update berita setiap hari dari LINGGAUPOS.CO.ID di WhatsApp. Caranya klik DI SINI, kemudian klik tombol ikuti di sudut kanan atas di aplikasi WhatsApp.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: