Inilah Closing Statement Lengkap Capres di Debat Ke-3 Pilpres 2024

Inilah Closing Statement Lengkap Capres di Debat Ke-3 Pilpres 2024

Inilah closing statement lengkap Capres di Debat Ke-3 Pilpres 2024.--Instagram @aniesbaswedan

LINGGAUPOS.CO.ID – Semalam tepatnya pada Minggu, 7 Januari 2024, telah berlangsung debat capres Pilpres 2024

Ketiga capres ini memberikan pernyataan penutup (closing statement) mengenai pertahanan hingga geopolitik.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Senin, 8 Januari 2024.

Pernyataan penutup (closing statement) ini dilakukan pada segmen ke enam di Istora Senayan, Minggu, 7 Januari 2024.

BACA JUGA:Inilah Hasil Survei Debat Ke-3 Capres Pilpres 2024: Anies Vs Prabowo Vs Ganjar

Terlihat pernyataan penutup ini disampaikan pertama kali oleh Prabowo Subianto, yang kemudian dilanjutkan oleh Ganjar Pranowo dan ditutup oleh Anies Baswedan.

Berikut inilah closing statement lengkap dari ketiga capres di debat ke tiga Pilpres 2024 semalam, yang sudah dikutip dari berbagai sumber.

1. Prabowo Subianto Capres Nomor Urut 2

Saudara-saudara sekalian, kita patut bersyukur bahwa dalam beberapa dasarwarsa ini negara kita terhindar dari konflik bersenjata dengan negara asing.

BACA JUGA:Prediksi Debat Ketiga Pilpres 2024: Prabowo Bertahan, Anies dan Ganjar Menyerang

Ini berkat kepemimpinan dan kenegarawanan pemimpin-pemimpin kita. 

Untuk itu saya ucapkan terima kasih, dan saya mengajak semua mengucapkan terima kasih kepada semua pemimpin dan presiden terdahulu.

Juga saya bertekad manakala saya menerima mandat dari rakyat untuk tetap menjalankan politik bebas aktif, nonblok, menghormati semua negara, menjadi tetangga baik bagi semua negara di kawasan kita. 

Menjaga jarak yang tidak terlalu jauh tapi tidak terlalu dekat dengan semua kekuatan, menjalin kerja sama ekonomi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: