Kemenag Adakan Dev-X, Nikah Massal Diramaikan Oleh Habib Ja’far, Ustadz Das’ad Latif, Rhoma Irama, dan Onad

Kemenag Adakan Dev-X, Nikah Massal Diramaikan Oleh Habib Ja’far, Ustadz Das’ad Latif, Rhoma Irama, dan Onad

Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Devotion Experience (Dev-X) untuk pertama kalinya.--Instagram @devx_kemenag

LINGGAUPOS.CO.ID – Kementerian Agama (Kemenag) menggelar Devotion Experience (Dev-X) untuk pertama kalinya.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Sabtu, 6 Januari 2024.

Diketahui, kegiatan yang digelar di Hall B Jakarta Convention Center (JCC) mulai dari 5 hingga 7 Januari 2024 ini.

Yang mana dikemas dengan nuansa pop culture dan serbadigital sebagai upaya mendekatkan anak muda dengan dunia religi.

BACA JUGA:Ikan Semah Dikenal Sebagai Pelindung Kawasan Mata Air, Lain Tempat Beda Penyebutan

''Sasaran kami dalam acara ini memang anak muda. Karenanya, acara ini memang sengaja kami kemas dengan nuansa pop culture,'' ucap Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

''Kami ingin memfasilitasi anak-anak muda untuk lebih dekat dengan religi,'' terangnya di Jakarta, pada Jumat, 5 Januari 2024,  sebagaimana dilansir kemenag.go.id.

Menurut Yaqud ada beberapa alasan tersendiri mengapa Kemenag menyasar anak muda.

''Kami ini sedang bersiap menyongsong Indonesia Emas 2045. Pemimpin Indonesia di masa itu adalah anak-anak muda hari ini,'' lanjutnya.

BACA JUGA:5 Tips Aman Minum Kopi Setelah Makan, Wajib Disimak, Jangan Dianggap Remeh

Selain itu mantan Wakil Bupeti Rembang menambahkan, sebagai bangsa yang menjunjung tinggi nilai agama, maka penting agar mewariskan hal baik untuk para calon pemimpin masa depan.

''Itu mengapa memfasilitasi anak muda untuk lebih dekat dengan religi menjadi hal yang perlu kita lakukan,'' ujarnya.

''Kehidupan beragama itu bukan semata ritual ibadah lho, makanya nanti di Dev-X ini anak-anak muda dapat melihat bahkan merasakan pengalaman itu,'' lanjutnya.

Kegiatan yang digelar ini diantaranya seperti nikah massal, talkshow seputar zakat dan wakaf, haji, hingga sertifikat halal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: