Pemimpin Oposisi Korsel Ditikam di Leher, Saat Hadiri Konferensi Pers Di Situasi Tak Terduga, ini Kronologinya
Pemimpin Oposisi Korsel Ditikam di Leher, Saat Hadiri Konferensi Pers Di Situasi Tak Terduga, ini Kronologinya--instagram: fyikorea
BACA JUGA:Cara Tepat Membuat Kopi Hitam Pakai Air Galon, Dijamin Tidak Ada Dedak, Sama Seperti Air Mendidih
Berdasarkan pada laporan kantor berita Yonhap menyebutkan jika Lee tetap dalam kondisi sadarkan diri usai ditikam, namun pendarahan di lehernya terus berlanjut.
Pada sebuah foto yang diambil dari lokasi menunjukkan Lee Jae Myung yang tergeletak dengan sapu tangan berlumuran darah menutupi lukanya.
Selanjutnya Lee Jae Myung dilarikan ke rumah sakit setempat sekitar 20 menit usai serangan terjadi. Sementara pelaku penikaman, yang identitasnya belum diketahui, berhasil ditangkap di lokasi kejadian.
Selain itu, motif pelaku dalam melakukan penikaman ini juga belum diketahui secara pasti.
BACA JUGA:Bunda Harus Tahu, ini 5 Tanda Gorden di Rumah Harus Segera Diganti
Sebagai informasi, perlu diketahui jika Lee Jae Myung pernah mencalonkan diri dalam pemilu presiden Korsel tahun lalu. Namun, ia kalah dari Presiden Yoon Suk Yeol.
Disisi lain, sosoknya sebagai mantan pekerja pabrik sejak anak-anak yang mengalami kecelakaan industri dan putus sekolah sejak remaja, membawanya ke popularitas karena mencerminkan kisah orang miskin menjadi kaya.
Namun sayangnya, pencalonan dirinya menjadi capres Korsel dibayangi dengan serangkaian skandal dan akhirnya dia juga mengalami kekalahan. Jangan lupa kunjungi LINGGAUPOS.CO.ID setiap harinya untuk mendapatkan berbagai informasi menarik dan terbaru lainnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: