Apakah PPPK Dibuka di Tahun 2024, Jangan Lewatkan Informasinya Berikut Ini
Apakah PPPK Dibuka di Tahun 2024, Jangan Lewatkan Informasinya Berikut Ini--instagram: infocpnsterkini
LINGGAUPOS.CO.ID- Apakah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada 2024 akan dibuka kembali, berikut informasi selengkapnya.
Belum lama ini telah dilaksanakan hasil pengumuman kelulusan seleksi penerimaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 2023.
Setelah seleksi PPPK 2023 diumumkan, kemudian banyak pihak yang menanyakan informasi mengenai PPPK 2024.
PPPK 2024 kapan dibuka menjadi pertanyaan banyak orang, terutama bagi peserta yang tidak lolos rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023.
BACA JUGA:Inilah 8 Resep MPASI Buah Pisang, Sangat Cocok untuk Anak
Sehubungan dengan rekrutmen PPPK 2023 yang akan segera berakhir, banyak orang yang mencari tahu apakah seleksi PPPK akan kembali buka atau tidak di 2024.
Nah, untuk mengetahui informasi lebih detail mengenai PPPK 2024, anda harus simak artikel ini hingga selesai untuk menemui jawabannya.
Pada 2024 pendaftaran seleksi PPPK akan kembali dibuka, untuk itu, bagi pelamar calon aparatur sipil Negara (CASN) yang gagal pada seleksi PPPK 2023 bisa mencoba mendaftar kembali pada periode berikutnya ini.
Lalu, kapankan seleksi penerimaan PPPK 2024 ini dibuka?. Berdasarkan pada informasi terbaru dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), belum diketahui pasti kapan pelaksanaan rekrutmen PPPK 2024 dibuka.
BACA JUGA:Ibu Hamil Wajib Tahu, Inilah 8 Manfaat Buah Pisang
Namun, pelaksanaan seleksi PPPK 2024 rencananya akan berjalan lebih fleksibel, tidak seperti tahun sebelum-sebelumnya.
Pernyataan itu sendiri disampaikan oleh Suherman, selaku Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN.
Adapun ‘fleksibel’ yang dimaksudkan yaitu mengacu pada teknis pelaksanaan seleksinya. Suherman mengatakan bahwa pelaksanaan seleksi PPPK periode selanjutnya kemungkinan juga akan dilaksanakan beberapa kali dalam satu tahun.
Sementara, teknis pelaksanaannya akan dirumuskan terlebih dahulu oleh Panitia Seleksi Nasional (Paselnas) dan kesiapan dari pihak Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbudristek) dalam menyelesaikan soal-soal tesnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: