Cuka Apel Bisa Bikin Kulit Wajah Cantik, Cek 9 Fakta Berikut

Cuka Apel Bisa Bikin Kulit Wajah Cantik, Cek 9 Fakta Berikut

Cuka apel bisa bikin wajah cantik--freepik.com

LINGGAUPOS.CO.ID - Penggunaan cuka apel untuk wajah agar terlihat cantik, mungkin sudah tidak asing lagi di kalangan pencinta skincare. 

Soalnya, ada banyak produk skincare yang menggunakan bahan cuka apel, seperti toner maupun obat jerawat.

Hasilnya pun diklaim efektif, meski penelitian seputar manfaat cuka apel untuk wajah masih tergolong minim.

Dikutip LINGGAUPOS.CO.ID dari berbagai sumber, Kamis, 28 Desember 2023, berikut 9 fakta manfaat cuka apel untuk kecantikan.

BACA JUGA:10 Manfaat Buah Apel untuk Ibu Hamil, Nomor 1 Paling Penting

1. Mengatasi Kulit Berjerawat

Berkat kandungan asam asetat yang bersifat antibakteri, cuka apel mampu mengatasi kulit berjerawat. 

Bahkan, penelitian menunjukkan bahwa asam asetat dalam cuka apel terbukti efektif dalam menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.

Guna mendapatkan manfaat cuka apel untuk wajah ini, kamu bisa menggunakan toner cuka apel atau mengoleskan larutan cuka apel ke kulit yang berjerawat.

BACA JUGA:7 Manfaat Daun Pepaya Sangat Mengejutkan, Jarang Diketahui Orang

2. Mengurangi Garis Halus

Seiring bertambahnya usia, kulit akan kehilangan elastisitasnya sehingga tampak kendur dan muncul garis halus. 

Nah, agar rasa percaya diri nggak ikutan kendur, coba tambahkan penggunaan cuka apel dalam rangkaian perawatan kulit wajahmu, ya.

Pasalnya, cuka apel mengandung AHA dan vitamin C yang diketahui mampu mengencangkan wajah dengan cara meningkatkan produksi kolagen di kulit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: