Kapolda Aceh Tuntut Tanggung Jawab UNHCR, Soal Pengungsi Rohingya yang Merugikan Negara

Kapolda Aceh Tuntut Tanggung Jawab UNHCR, Soal Pengungsi Rohingya yang Merugikan Negara

Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko--

ACEH, LINGGAUPOS.CO.ID – Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko tuntut tanggung jawab UNHCR, soal pengungsi Rohingya yang terus datang, bahkan dianggap merugikan negara

Seperti diketahui, setiap pekannya gelombang pengungsi Rohingya ini terus berdatangan ke Aceh, dimulai sejak pertengahan November lalu. 

Demikian dari berbagai sumber dan unggahan dari akun Instagram  @sedangrame, yang dikutip pada Sabtu, 9 Desember 2023.

Menurut Achmad Kartiko, dari hasil penyelidikan para pengungsi yang datang ke Aceh rata-rata memiliki identitas dari UNHCR yang berbahasa Bangladesh.

BACA JUGA:Viral Pengakuan Pengungsi Rohingya, Bayar Jutaan Rupiah untuk Berangkat ke Indonesia

“Kita menemukan bahwa Rohingya ini sudah memiliki kartu UNHCR yang diterbitkan di Bangladesh dengan bahasa Bangladesh,” jelasnya. 

“Ini artinya apa, ini bukan tanggung jawab pemerintah kita semata tapi UNHCR harus memiliki tanggung jawab kepada pengungsi itu bisa lolos dari Bangladesh sana,” tegas Achmad.

Selain itu, ia juga menjelaskan bahwa pengungsi Rohingya yang datang ke Aceh ini tidak murni mengungsi. 

Pasalnya mereka juga sudah memiliki tempat tinggal atau kamp pengungsian di Bangladesh.

BACA JUGA:Polisi Tangkap Warga Bangladesh Diduga Pelaku Penyelundup Imigran Asal Rohingya ke Pidie Aceh

Dan ada pernyataan dari pengungsi bahwa mereka datang ke Indonesia dengan membayar kapal milik warga Bangladesh untuk bisa masuk ke Indonesia tanpa melalui prosedur izin resmi.

Untuk itu, Achmad menduga adanya upaya penyeludupan manusia dalam skala besar dan hal ini sudah diakui oleh warga Bangladesh yang ditangkap beberapa waktu lalu.

Walaupun demikian, untuk saat ini pihak kepolisian belum menemukan adanya praktik perdagangan manusia dari kasus tersebut karena bentuk ekspolitasinya masih belum dapat dibuktikan.

Diketahui sebelumnya pihak UNHCR memuji peran Indonesia karena sudah menampung pengungsi Rohingya ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: