CEK FAKTA: 121 Daftar Produk yang Diharamkan MUI Sebab Terafiliasi Israel

CEK FAKTA: 121 Daftar Produk yang Diharamkan MUI Sebab Terafiliasi Israel

LINGGAUPOS.CO.ID – Sejumlah daftar produk diharamkan MUI, karena terafiliasi Israel beredar di media sosial. 

Konten unggahan berisi daftar sejumlah produk yang haram karena terafiliasi dengan Israel konon daftar ini diklaim sebagai rilis resmi MUI.

Informasi ini diambil dari sumber laman Kominfo dan diambil dari unggahan akun X @kegblnunfaedh, yang dikutip pada Sabtu, 25 November 2023.

Unggahan pada laman Kominfo mengatakan hasil penelusuran TIM AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika menemukan sejumlah fakta.

BACA JUGA:MUI Bantah Keluarkan Daftar Produk Israel yang Diboikot, Gerakan BDS Indonesia Sebutkan Daftarnya

Dijelaskan bahwa MUI secara resmi tidak pernah merilis daftar-daftar produk Israel dan afilasinya seperti yang sudah beredar di media sosial.

Miftahul Huda, sebagai Sekretaris Komisi Fatwa MUI mengatakan MUI tidak berkompeten untuk merilis sejumlah produk Israel tersebut.

Terangnya lebih lanjut, MUI juga sudah memberi klarifikasi bahwa yang diharamkan bukan produknya. 

Melainkan aktivitas dukungan terhadap Israel lah yang dimaksud oleh fatwa MUI itu.

BACA JUGA:MUI Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Produk Terafiliasi Israel

Miftahul Huda juga menambahkan, MUI sejauh ini sama sekali belum mengetahui apakah produk yang beredar itu benar produk dan afiliasi Israel.

Karena itulah, Kominfo menyatakan bahwa informasi tersebut adalah HOAKS.

Berikut daftar 121 produk yang diharamkan MUI karena terafiliasi Israel yang ternyata HOAKS.

Fast Food:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: