77 Persen Gelang Xyloband Coldplay di Jakarta Dikembalikan, Berikut 4 Fakta Soal Konser Band Tersebut
Band Coldplay dengan Xyloband--Instagram @coldplay
JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID – Sebelumnya kabar mengenai pengembalian gelang Xyloband Coldplay di Indonesia hanya 52 persen, ternyata tidak benar.
Melalui sumber dari akun Instagram @folkative yang diunggah mereka pada Rabu, 22 November 2023, dan dikutip tanggal yang sama.
Menyebutkan bahwa pengembalian gelang Xyloband Coldplay saat konser di Jakarta lebih dari angka tersebut.
“Manajemen Coldplay telah mengonfirmasikan dengan TEM Presents dan PK Entertaiment selaku promotor mengenai tingkat pengembalian Xyloband konser Coldplay di Indonesia,” jelasnya.
BACA JUGA:Lagu Jakarta Rhoma Irama, Semua Produk Ada, Melayani Selera Anda, Yuk Disimak Liriknya
“Yang beredar di media sosial sebesar 52 persen. Namun, ternyata sebenarnya nilai pengembalian dana Xyloband untuk konser Coldplay pada 15 November 2023 lalu, di Stadion Utama Glora Bung Karno Jakarta, adalah 77 persen,” tulis unggahan Folkative.
Oleh sebab itu, akun Folkative berharap agar publik tidak menyebarkan informasi yang tidak tepat, dan mengacu kepada data yang tidak benar.
Gelang Xylobands merupakan gelang LED yang dikendalikan oleh radio dan dirancang untuk membantu pencahayaan saat pertunjukkan agar menjadi meriah.
Xyloband juga selalu turut memeriahkan konser Coldplay di berbagai negara termasuk pada saat Coldplay tampil di GBK Jakarta pada 15 November 2023 lalu.
BACA JUGA:Sejarah Musik Dangdut yang Ikonik dengan Rhoma Irama
Namun, para penonton dihimbau untuk tidak membawa pulang gelang ke rumah dan harus dikembalikan kembali setelah pertunjukkan selesai.
Mungkin ada sebagian orang yang bertanya-tanya mengapa gelang Xyloband harus dikembalikan?
Ternyata, hal ini merupakan permintaan khusus dari Coldplay kepada penontonnya dalam semua rangkaian tour dunia.
Hal tersebut dilakukan karena lantaran erat kaitannya dengan isu lingkungan yang kerap Coldplay suarakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: