Cara Pergi ke Air Terjun Temam, Ikon Wisata Alam Lubuklinggau, Masyarakat Bumi Silampari Wajib Tahu!

Cara Pergi ke Air Terjun Temam, Ikon Wisata Alam Lubuklinggau, Masyarakat Bumi Silampari Wajib Tahu!

Cara Pergi ke Air Terjun Temam, Ikon Wisata Alam Lubuklinggau, Masyarakat Bumi Silampari Wajib Tahu!--instagram: airterjuntemam.llg

LINGGAUPOS.CO.IDAir Terjun temam yang hampir mirip seperti Air Terjun Niagara yang telah masuk keajaiban dunia berada di Kanada Amerika Serikat.

Tempat wisata alam lengkap sangat direkomendasikan bagi kalian untuk berlibur bersama keluarga, selain wisata alam di sana juga berada food court dan wisata anak bahkan kolam renang keluarga.

Suasana yang sejuk nan asri membuat siapa saja pasti ingin pergi berlibur kesana, buat kalian masyarakat bumi silampari wajib mengetahui untuk menjelaskan tamu atau keluarga yang berada di luar kota Lubuklinggau cara pergi ke air terjun temam, berikut caranya:

Cara Pergi ke Air Terjun Temam

BACA JUGA:Air Terjun Temam, Niagara Mini Kebanggaan Masyarakat Bumi Silampari

Untuk kalian yang berada di luar kota Lubuklinggau pasti sudah tidak sabar untuk pergi ke sana, menikmati keindahan alam dan suasana yang disuguhkan di sana.

Sabar tenang berikut informasinya dan apa saja yang harus kalian siapkan, untuk memudahkan perjalanan Traveler yang berada di seluruh Indonesia, kami akan membahas terlebih dahulu bagaimana akomodasinya.

Kita andaikan saja jika titik awal perjalanan berada di ibu kota Jakarta, untuk sampai ke Kota Lubuklinggau ada banyak alternatif untuk sampai kesini, melalui jalur darat atau udara.

Untuk kalian yang ingin cepat dan mudah sampai kesana bisa menggunakan pesawat, perjalanan yang ditempuh juga sebentar hanya memakan waktu 1 jam 30 menit saja, kalian sudah sampai ke Bandar udara Silampari yang berada di Lubuklinggau.

BACA JUGA:Ini Cara Muhammadiyah Uji Publik Capres dan Cawapres, Cek di Sini Caranya

Atau kalian bisa menggunakan bus dari Jakarta, jarak dari Jakarta ke Lubuklinggau berjarak sekitar 769,4 KM dan memakan waktu perjalanan sekitar 14 jam.

Nah untuk yang sudah sampai di bandara silampari, untuk sampai ke lokasi Air Terjun Temam jaraknya lumayan dekat sekitar 8 KM.

Kalian bisa bertanya kepada akamsi (anak kampung sini) atau warga sekitar tentang dimana keberadaan air terjun temam.

Jika kalian pemalu dan introvert kalian juga bisa mengandalkan teknologi Google map, karena air terjun temam sudah terdaftar di Google Map atau kalian juga bisa memanfaatkan jasa ojek online yang sudah ada di Lubuklinggau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: