2 Fakta Karakter Israel yang Ada Dalam Al Qur’an

2 Fakta Karakter Israel yang Ada Dalam Al Qur’an

2 Fakta Karakter Israel yang Ada Dalam Al Qur’an--Pixabay.com

LINGGAUPOS.CO.ID - Berbicara tentang Negara Israel tentunya tidak lepas dari agama Yahudi. Masyarakatnya banyak menganut agama tersebut.

Di dalam Al-qur’an sudah banyak dijelaskan mengenai Bani Israil ini. Berikut ini 2 karakter Bani Israil dalam Al-qur’an:

1. Agama Yahudi dahulunya merupakan ajaran monoteis (satu Tuhan) yang dibawa oleh Nabi Musa AS. Nabi Musa diberikan kitab Taurat untuk disampaikan kepada umatnya (Bani Israil).

Namun, Bani Israil justru mengubah ajaran Taurat yang telah disampaikan Nabi Musa dan membuat kebohongan atas syariat Allah SWT.

BACA JUGA:Warganet Tandai Selebriti Indonesia yang Diduga Pro Israel, Penggemar: Boikot mereka

Mereka menawar syariat untuk melaksanakan ibadah agar lebih ringan (dipermudah) kendati syariat itu sangat mudah untuk dikerjakan.

Misalnya, mereka diperintah untuk melaksanakan ibadah pada hari Sabtu, tetapi mereka menawarnya supaya ibadah Sabtu dipindahkan pada hari yang lain.

Karena itulah, Allah SWT mengazab kaum yang tidak beriman itu hingga menjadi kera. Yang tertuang di Alqur’an Surat Al-A’raf (7) : 163-166 dan QS Al Baqarah (2) : 65.

“Dan tanyakanlah kepada Bani Israil tentang negeri yang terletak di dekat laut ketika mereka melanggar aturan pada hari Sabat, (yaitu) ketika datang kepada mereka ikan-ikan (yang berada disekitar) mereka terapung-apung di permukaan air, padahal pada hari-hari yang bukan Sabat ikan-ikan itu tidak datang kepada mereka. Demikianlah Kami menguji mereka disebabkan mereka berlaku fasik.” QS Al-A’raf (7) : 163.

BACA JUGA:Banyak Teman Temanya yang Membela Israel, Fakta ini Diungkap Dara Arafah

“Dan (ingatlah) ketika suatu umat di antara mereka berkata, “Mengapa kamu menasehati kaum yang akan dibinasakan atau diazab Allah dengan azab yang sangat keras?” Mereka menjawab, “Agar kami mempunyai alasan (lepas tanggung jawab) kepada Tuhanmu, dan agar mereka bertakwa.” QS Al-A’raf (7) :164.

“Maka setelah mereka melupakan apa yang diperingatkan kepada mereka, Kami selamatkan orang-orang yang melarang orang berbuat jahat dan Kami timpakan kepada orang-orang yang zalim siksaan yang keras, disebabkan mereka selalu berbuat fasik.” QS Al-A’raf (7) :165.

“Maka setelah mereka bersikap sombong terhadap segala apa yang dilarang. Kami katakan kepada mereka, “Jadilah kamu kera yang hina” QS Al-A’raf (7) :166.

“Dan, sesungguhnya telah kamu ketahui orang-orang yang melanggar diantaramu pada hari sabtu, lalu kami berfirman kepada mereja, jadilah kamu kera yang hina.” QS Al-Baqarah (2) : 65.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: