Pria Asal Padang yang Hilang, Mendadak Linglung, Padahal Sudah Tamat Kuliah

Pria Asal Padang yang Hilang, Mendadak Linglung, Padahal Sudah Tamat Kuliah

M Akbar Desril, orang hilang yang ditemukan dalam kondisi linglung--

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Pria asal Padang, Sumatera Barat yang hilang dan ditemukan di Lubuklinggau, yakni M Akbar Desril (25), diduga mendadak linglung.

Pasalnya setelah berhasil ditemukan, kemudian ditanya oleh petugas Polres Lubuklinggau yang menampung, M Akbar sama sekali tidak menjawab. Ia hanya diam.

Selain itu, M Akbar Desril yang di foto yang beredar, terlihat ada foto wisuda, mengenakan kaca mata dan pose lainnya.

Namun, dalam foto terakhir setelah dipertemukan dengan keluarga, tampak M Akbar seperti orang bingung.

BACA JUGA:Pria dari Padang yang Hilang, Ditemukan di Lubuklinggau, Kondisinya Linglung, Berikut Kronologisnya

Sebelumnya, seorang pria bernama M Akbar Desril (25) warga Jalan Air Pacah RT.2 RW.1 Lubuk Minturun, Koto Tangah, Padang, Sumatera Barat yang hilang berhasil ditemukan.

M Akbar Desril ditemukan di Lubuklinggau, pada Minggu 20 Agustus 2023 di Jalan Kenanga Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuklinggau Utara II.

Informasi yang diterima LINGGAUPOS.CO.ID, awalnya M Akbar Desril menggunakan transportasi bus, pulang dari Bogor, Jawa Barat menuju Padang, Sumatera Barat.

Namun di tengah jalan, keluarganya mendapatkan informasi M Akbar Desril, yang sudah menamatkan kuliahnya alias sudah sarjana, minta diturunkan.

BACA JUGA:Tiga Rumah Terbakar di Mandi Aur Musi Rawas, Kerugian Ratusan Juta

M Akbar minta diturunkan di Muara Beliti, Musi Rawas, pada Jumat 18 Agustus 2023 sekitar pukul 07.00 WIB.

Mendapatkan informasi ini, selanjutnya pihak keluarga melapor ke pihak kepolisian, dan menyebarkan foto dan kronologis hilangnya M Akbar Desril.

Pada Minggu 20 Agustus 2023, seorang tukang ojek bertemu dengan M Akbar Desril di Jalan Kenanga II Kelurahan Batu Urip.

Oleh tukang ojek tersebut, mengantarkan M Akbar Desril ke kantor Polsubsektor Lubuklinggau Utara II. Selanjutnya diantar ke Tim Macan Polres Lubuklinggau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: