Emak-emak di Trans Pangkalan Muratara Masih Mudah Dapatkan LPG, Harga Rp30 Ribu Dianggap Murah

Emak-emak di Trans Pangkalan Muratara Masih Mudah Dapatkan LPG, Harga Rp30 Ribu Dianggap Murah

Emak-emak di warung soto Trans Pangkalan Rawas Ulu--

MURATARA, LINGGAUPOS.CO.ID – Emak-emak di Trans Pangkalan Dusun 5 Desa Pangkalan Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Musi Rawas Utara (MURATARA) masih mudah mendapatkan gas LPG 3 Kg.

Di dusun dengan penduduk sekitar 350 jiwa dan 150 KK, diketahui ada 8 warung yang menjual gas LPG.

Sehingga warga di sana biasa mendapatkan atau membeli gas LPG dengan harga Rp30 ribu sampai Rp35 ribu per tabung.

Beberapa emak-emak yang ditemui LINGGAUPOS.CO.ID, di sebuah warung soto Trans Pangkalan Kamis 10 Agustus 2023, menjelaskan harga itu masih murah.

BACA JUGA:Emak-emak Musi Rawas Ikut Demo Polres Lubuklinggau, Sebut Jaman Sekarang Masak Pakai LPG

“Kalau harganya sedang normal Rp30 ribu per tabung 3 Kg. Kalau lagi mahal, harganya Rp35 ribu,” jelas Ina, salah seorang ibu rumah tangga yang ditemui di warung soto.

Ina yang berasal dari Air Satan, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, menjelaskan bahwa harga gas di Trans Pangkalan memang berkisaran harga itu.

Menurutnya untuk kebutuhan rumah tangga sehari-hari, LPG 3 Kg habis dalam waktu setengah bulan.

“Kalau kami di sini, kalau LPG sulit, ya pakai kayu bakar. Karena sebagian warga juga masih menggunakan kayu bakar,” tambah Ina.

Sementara itu emak-emak lainnya sesama warga Trans Pangkalan, Rina menjelaskan bahwa persoalan LPG tidak terlalu menjadi masalah bagi warga.

BACA JUGA:Mulai Sekarang Ujian SIM di Polres Muratara Lebih Mudah, ini Sebabnya

“Kami ini sudah biasa pakai kayu bakar. Jadi kalau LPG habis, makanya pakai kayu bakar,” jelas Rina.

Ia juga menjelaskan bahwa harga Rp30 ribu sampai Rp35 ribu per tabung isi ulang LPG 3 Kg, termasuk masuk akal.

Karena ongkos angkutan umum dari Trans Pangkalan ke Rupit atau pun ke Lubuklinggau cukup tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: