Panjangnya 2.000 KM, Tol Lampung-Aceh Hemat Waktu 55 Menit, Bisa Mampir ke Palembang

Panjangnya 2.000 KM, Tol Lampung-Aceh Hemat Waktu 55 Menit, Bisa Mampir ke Palembang

Tol trans sumatera menghemat waktu dan jarak-ilustrasi-linggaupo.co.id

BACA JUGA:Warga Musi Rawas dan Rejang Lebong yang Mau ke Tol Lubuklinggau, ini Jalurnya

Hatta Rajasa yang merupakan Menko Perekonomian ra 2009-2014 ini memperkirakan, Jalan Tol Trans Sumatera dapat memangkas waktu tempuh dari Lampung ke Banda Aceh hingga 60 jam.

"Jika seluruh jalan tol telah tersambung dari Lampung sampai ke Banda Aceh, saya perkirakan kita dapat menghemat waktu 55 sampai 60 jam," katanya dalam webinar HK Academy beberapa waktu lalu.

Hatta Rajasa pun mengaku merasakan sendiri manfaat dari Tol Trans Sumatera. 

Pria asal Sumatera Selatan ini pernah menempuh waktu dari Jakarta ke Palembang dengan memakan waktu 15 jam, dengan catatan dua kali berhenti untuk istirahat.

BACA JUGA:Akses Jalan Exit Tol Lubuklinggau Selesai, Masyarakat Jukung ke Pasar Inpres Lebih Dekat, Hanya 30 Menit

"Namun dengan adanya Tol Trans Sumatera, sekarang saya bisa menikmati dengan 7 sampai 8 jam saja, tergantung penyeberangan (Merak-Bakauheni). Kalau penyebrangannya 1 jam, 7,5 jam saya tiba (di rumah), kalau penyeberangannya memakan waktu 1,5 atau 2 jam mungkin 8 jam-9 jam saya baru tiba di rumah," jelas Hatta Rajasa.

Sementara itu, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) terus memfokuskan penyelesaian konstruksi Jalan Tol yang ada di seluruh Indonesia. 

Salah satunya ialah Jalan Tol Trans Sumatera yang dimulai dari Provinsi Lampung dan akan tersambung keseluruhan hingga Provinsi Aceh. 

Secara bertahap terdapat sebagian ruas Jalan Tol yang telah beroperasi dan sebagian dalam tahap penyelesaian konstruksi.

BACA JUGA:Jaraknya 5 KM dari Pusat Kota, Keluar dari Exit Tol Lubuklinggau, Pengendara Bisa Pilih 2 Jalan

Dalam kurun waktu lima tahun ke depan periode tahun 2020 hingga 2024, Jalan Tol yang akan terbangun di seluruh Indonesia ditargetkan mencapai 2.500 Km. 

Sebagian ruas yang ditargetkan tersebut, sekitar 2.000 Km meliputi pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera yang ditargetkan keseluruhannya dapat selesai konstruksinya pada tahun 2024 mendatang. 

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyatakan optimis Jalan Tol Trans Sumatera ruas utama sepanjang ± 2.000 Km akan dapat tersambung pada tahun 2024. 

"Jika melihat capaian selama empat tahun terakhir maka Tol Trans Sumatera dari Bakauheni sampai Banda Aceh dengan panjang sekitar 2000 Km, akan tersambung secara bertahap hingga tahun 2024," terang Menteri Basuki beberapa waktu lalu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: