Usai Reshuffle Juli 2023! Ini Formasi Terbaru Menteri dan Wamen Kabinet Jokowi, Cek di Sini
Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Budi Arie Setiadi sebagai sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) dan lima Wakil Menteri (Wamen) baru dalam Reshuffle Juli 2023 di Istana Negara, Jakarta, Senin, 17 Juli 2023.--
JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Budi Arie Setiadi sebagai sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) dan lima Wakil Menteri (Wamen) baru dalam Reshuffle Juli 2023 di Istana Negara, Jakarta, Senin, 17 Juli 2023.
Pertama Jokowi melantik Budi Arie Setiadi yang akan menjabat sebagai Menkominfo.
Budi menggantikan posisi Jhonny G Plate yang kita tahu menjadi tersangka kasus korupsi BTS 4G.
Selain itu, Jokowi juga melantik Nezar Patria yang akan mendampingi Budi Arie sebagai Wamenkominfo.
BACA JUGA:Membanggakan! Guru SDN 58 Lubuklinggau Raih Beasiswa Microcredential Monash University Australia
Lalu Paiman Raharjo yang menggantikan posisi Budi Arie sebagai Wamendes.
Terus, Rosan Roeslani didapuk menjadi Wakil Menteri BUMN mendampingi Erick Thohir.
Kemudian ada Pahala Mansury yang akan menjabat sebagai Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu).
Terakhir Jokowi juga melantik Saiful Rahmat Dasuki sebagai Wakil Menteri Agama, menggantikan Zainut Tauhid.
BACA JUGA:Mahesa Putra Pradana dan Cindy Putri Amalia Bujang Dehe Musi Rawas 2023
1. Menteri Koordinator Politik, Hukum dan HAM : Mahfud MD:
2. Menteri Koordinator Perekonomian : Airlangga Hartarto:
3. Menteri koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Muhadjir Effendy
4. Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi : Luhut B Panjaitan
BACA JUGA:Pemilik Lahan di Desa ini Bakal Jadi Orang Kaya Baru, Karena Dilintasi Jalan Tol Musi Rawas
5. Menteri Pertahanan : Prabowo Subianto
6. Menteri Dalam Negeri : Tito Karnavian
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: disway.id