Kabar Duka, Mantan Wakil Gubernur Banten HM Masduki Meninggal Dunia

Kabar Duka, Mantan Wakil Gubernur Banten HM Masduki Meninggal Dunia

Mantan Wakil Gubernur Banten HM Masduki Meninggal Dunia--

TANGERANG, LINGGAUPOS.CO.ID - Kabar duka, Mantan Wakil Gubernur (Wagub) Banten Periode 2007-2012, HM Masduki meninggal dunia pada Kamis 22 Juni 2023.

Wagub Periode 2007-2012 ini menghembuskan napas terakhirnya di usia 78 tahun.

Masduki meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RS EMC Alam Sutera dan akan dimakamkan di kawasan Karawaci Kota TANGERANG.

Sementara itu, di rumah duka yang terletaj di Kawasan Kota Tangeran Selatan telah dipenuhi oleh orang-orang yang datang untuk melayat.

BACA JUGA:Ingin Menjadi Haji yang Mabrur? ini Tips Buya Yahya Agar Ibadah Haji tak Sia-Sia

BACA JUGA:Jalan Tol Betung – Jambi Berubah Trase, Jadi Lebih Panjang, Penyebabnya Persoalan Lahan

Informasi tersebut disampaikan oleh pihak keluarga.

Wakil Gubernur era Gubernur Ratu Atut Chosiyah pada 2007-2012 tersebut menghembuskan nafas terakhirnya setelah melawan penyakit pencernaan di RS EMC, Alam Sutera, Tangerang Selatan (Tangsel), pukul 06.00 WIB.

Meninggal di usia 73 tahun, HM Masduki yang merupakan Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat pada 2004-2007 itu, membuat banyak kalangan kehilangan.  

Pantauan di rumah duka sejumlah pejabat berdatangan ke rumah duka tokoh daerah asal "Kenaiban" Tangerang ini untuk takziah.

BACA JUGA:Ke Palembang Cuma 25 Menit, 6 Juli 2023 Tol Kapal Betung Mulai Beroperasi

BACA JUGA:Ini 50 Orang yang Lulus Paskibraka Provinsi Sumatera Selatan

Di antaranya terlihat Wali kota Tangsel Benyamin Davnie, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar hingga Wakil Wali kota Tangsel Sachrudin.

Jenazah Masduki tiba di rumah duka di Perumahan Griya Loka, Jalan Palm Putri, Rawa Buntu, Kelurahan Serpong, Kota Tangsel pukul 09.00 WIB.

Wali kota Tangsel Benyamin Davnie bercerita telah mengenal Masduki sejak tahun 1983. Saat itu Masduki menjabat Kabag Ekonomi Pemerintah Kabupaten Tangerang dan dirinya sebagai bawahan.

“Almarhum ini guru dan orangtua saya. Saya saat menjadi ASN tahun 1983 salah satu pimpinan saya itu almarhum,” ungkap Benyamin saat melawat dirumah duka, Kamis 22 Juni 2023.

BACA JUGA:Kok Tega Ya, ASN Wanita di Manna Bengkulu Jual Anak Sendiri

BACA JUGA:Gecok Kambing Khas Semarang, Variasi Kuliner Hari Raya Idul Adha 2023

Menurut Benyamin, ia mengenal HM Masduki sebagai sosok pemimpin yang mau memberi contoh pada bawahan dan selalu bekerja secara perfeksionis.

“Saya sangat berkesan dengan kepemimpinan beliau, karena kepemimpinan beliau tidak mendikte, tapi memberi contoh bertahun-tahun bekerja dengan beliau,” jelasnya.

Benyamin mengaku sempat bertemu Masduki di rumahnya dua minggu yang lalu pada agenda makan bersama dengan rekan-rekannya saat dulu sama-sama berdinas di Pemkab Tangerang.

“Kami anak didik almarhum sempat makan siang di rumah almarhum dan Solat Dzuhur bersama. Almarhum saat itu sangat sehat tidak ada keluhan apa-apa,” ujarnya.

BACA JUGA:Gecok Kambing Khas Semarang, Variasi Kuliner Hari Raya Idul Adha 2023

BACA JUGA:Istrinya Pergi dari Rumah, Pengantin Baru di Karang Jaya Muratara Nyusul Pergi ke Akhirat

Sementara itu, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengenal sosok Masduki sejak ia masih kecil. Menurut Zaki Masduki adalah sosok Pamong Praja yang patut dicontoh oleh generasi saat ini.

“Almarhum adalah contoh dari Pamong Praja yang luar biasa dan juga tokoh Pramuka nasional. Jasa almarhum dalam membangun Tangerang dan Banten juga luar biasa. Saya sudah mengenal almarhum sejak masih sangat kecil,” jelas Zaki.

Di tempat sama, Wakil Wali kota Tangerang Sachrudin menganggap Masduki sebagai orang tua yang kerap memberi wejangan nasihat hidup dan motivasi.

“Yang semangatnya tidak pernah pudar memberi motivasi dan wejangan. Bukan hanya memberi ilmunya, tapi juga memberi pengalamannya kepada kita semua, sebagai anak muridnya, saya banyak belajar kepada almarhum,” ucap Sachrudin.

BACA JUGA:Simak! ini DPT Kecamatan di Musi Rawas, Megang Sakti Terbanyak

BACA JUGA:Bintang dan Keyla, Paskibraka Nasional Asal Sumsel, Senyum Setelah Buka Amplop, Punya Cita-cita Sama

HM Masduki dikenal luas sebagai Wakil Gubernur Banten mendampingi Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah pada periode 2007-2012. Ia meninggalkan lima orang anak.

Masduki juga dikenal oleh kalangan gerakan Pramuka sebagai Ketua Kwartir Daerah Praja Muda Karana Provinsi Banten 2011–2021.(*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id