Temuan Avanza Ringsek Dikaitkan dengan Kematian Kanit Paminal, ini Penjelasan Kapolres Musi Rawas

Temuan Avanza Ringsek Dikaitkan dengan Kematian Kanit Paminal, ini Penjelasan Kapolres Musi Rawas

Mobil Avanza ringsek yang sempat dikaitkan dengan kematian Kanit Paminal Polres Musi Rawas--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Sebuah mobil Toyota Avanza ringsek ditemukan di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Muara Beliti Baru Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas.

Tepatnya Toyota Avanza warna putih BG 1407 AX, di depan SMA Negeri 2 Muara Beliti, pada Rabu 14 Juni 2023 sekitar pukul 05.30 WIB.

Keberadaan mobil ini, kemudian dikaitkan masyarakat dengan kematian Kanit Paminal Polres Musi Rawas Aipda Paembonan, pada Kamis 15 Juni 2023, sekitar pukul 10.30 WIB.

Seperti diketahui Aipda Paembonan diduga bunuh diri di dalam mobil Toyota Rush, di dekat helipad Agropolitan Center Desa Muara Beliti Baru.

BACA JUGA:Ini Hasil Pra Rekonstruksi, Kasus Dugaan Bunuh Diri Kanit Paminal Polres Musi Rawas

Kapolres Musi Rawas AKBP Danu Agus Purnomo pun langsung memberikan penjelasan. Karena beredar informasi simpang siur, dan dikaitkan masyarakat.

Karena diketahui mobil Avanza ringsek itu, dikemudikan anggota Polisi. Namun anggota Polres Musi Rawas Utara (Muratara).

Yakni dikemudikan Briptu MH dengan penumpang Bripda HB. Keduanya anggota Polres Muratara. Mobil ini mereka pinjam dari Briptu MA, juga anggota Polres Muratara.

Begini kronologisnya, awalnya Briptu MH meminjam mobil Briptu MA, untuk menjenguk istrinya sedang sakit di Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas.

BACA JUGA:Pra Rekonstruksi di Lokasi Kanit Paminal Polres Musi Rawas yang Diduga Bunuh Diri, ini yang Ditemukan Polisi

Kemudian Briptu MH mengajak Bripda HB untuk menemaninya ke Muara Kelingi. Selanjutnya  Rabu 14 Juni 2023, selepas subuh Briptu MA bersama Bripda HB kembali ke Muratara, karena ada kegiatan.

“Namun di jalan dekat SMA Muara Beliti, mobilnya pecah ban, sehingga kendaraan terguling. Namun keduanya selamat karena mengenakan sabuk pengaman,” jelas Kapolres.

Keduanya kemudian menitipkan mobil tersebut ke rumah warga setempat. Mereka selanjutnya melanjutkan perjalanan ke Muratara.

Hanya saja, sampai malam hari mobil tersebut tidak kunjung diambil. Apalagi sejak pagi sudah menjadi perhatian warga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: