Selamat Ulang Tahun ke-11 Harian Silampari, Kebersamaan Menuju Kesuksesan

Selamat Ulang Tahun ke-11 Harian Silampari, Kebersamaan Menuju Kesuksesan

Penyuapan tumpeng HUT ke-11 Harian Silampari--

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Harian Silampari pada Sabtu, 3 Juni 2023 memperingati hari ulang tahun (HUT) ke 11 dan dilaksanakan pemotongan nasi tumpeng yang berlangsung sederhana di Lantai 3 Graha Pena Linggau.

CEO Linggau Pos Group, Solihin mengatakan kehadiran Harian Silampari untuk mempersatukan masyarakat fi Bumi Silampari yakni Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara. Dan Harian Silampari hadir untuk memberikan informasi, motivasi serta membangun komunikasi dengan objektif.

"Jadi untuk membangun komuniasi, informasi dengan objektif, benar dan bertanggung jawab," kata Solihin pada Sabtu, 3 Juni 2023.

Ia juga mengajak untuk bersama-sama memajukan perusahaan yang saat ini sudah berusia 11 tahun. Dan mengajak Harian Silampari, Harian Linggau Pos, Linggau Pos Online dan Musi Rawas Ekspres online untuk bekerjasama dengan baik menjadi satu tim.

BACA JUGA:Membanggakan, ini Profil Reva dan Araja Pelajar MAN 1 Lubuklinggau yang Lolos Paskibraka Provinsi Sumsel

BACA JUGA:Kronologis Warga Musi Rawas 6 Jam Terjebak di Sumur Beracun di Rumah Polisi, Berikut Penjelasan Polres

"Mari kita bersama-sama saling menutupi kekurangan sehingga kita sama-sama bisa hidup, sama-sama maju," ujarnya.

Bila itu dilakukan dengan komunikasi baik, kerjasama dan pemikiran yang sama, maka menurut Solihin akan dapat melawati masa-masa berat  saat ini.

Sementara itu General Manager Harian Silampari, Aan Afriandi menjelaskan angka 11 tahun pada HUT Silampari merupakan angka keberuntungan. Sebab ia mengibaratkan angka 1 tidak bisa berdiri sendiri.

"Dengan adanya angka 1 yang berdiri berdampingan menjadi angka 11, berarti sama yakni satu tujuan," ungkapnya.

BACA JUGA:Pelajar SMA Negeri 4 Lubuklinggau Jadi Paskirbraka Nasional, Berikut 5 Manfaat Menjadi Paskibraka

BACA JUGA:Sebelum Evakuasi Jasad Korban Sumur Beracun di Lubuklinggau, Tim Basarnas Masukan 2 Ayam, Begini Hasilnya

Adapun arti dari satu tujuan tersebut menurut Aan yang akrab disapa Uda yakni untuk bersama-sama membangun perusahaan dalam kekompakan. Sehingga berjalan dengan baik dan sukses kedepan.

"Sesuai dengan temanya yakni Kebersamaan Menuju Kesuksesan," pungkasnya.
Hadir di acara tersebut Direktur Harian Silampari, Rusmila, GM LINGGAUPOS.CO.ID, Endang Kusmadi dan GM MUREKS.CO.ID, Budi Santoso. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: