Berikut ini Data Lengkap Rumah Terdampak Angin Puting Beliung di Simpang Periuk Lubuklinggau

Berikut ini Data Lengkap Rumah Terdampak Angin Puting Beliung di Simpang Periuk Lubuklinggau

Salah satu rumah warga di Rt 5 mengalami kerusakan berat akibat angin puting beliung terjadi jelang buka puasa, Selasa 28 Maret 2023, atau sekitar pukul 18.00 WIB.-foto: agung perdana linggaupos.co.id-

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Puluhan rumah warga di Rt 5 dan 6 di Kelurahan Lubuk Kupang Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, Kelurahan Simpang Periuk Kecamatan Lubuklinggau Selatan II mengalami kerusakan akibat angin puting beliung terjadi jelang buka puasa, Selasa 28 Maret 2023, atau sekitar pukul 18.00 WIB.

Camat Lubuklinggau Selatan II, Achmad Azhari  kepada LINGGAUPOS.CO.ID menjelaskan kerusakan berat di Rt 5 berjumlah 20 rumah yakni kerusakan rumah yang berat 10, kerusakan ringan 10 sedangkan di Rt 6 Simpang Periuk tiga rumah yakni dua rumah rusak ringan, termasuk pasar ikan juga mengalami kerusakan dan 1 atap Musollah Fisabalillah.

Kemudian 1 Ruko yang atap diatasnya yang lebar atapnya kurang lebih 6 hingga meter terjun bebas dipinggir jalan sore kemarin.

"Kami dari pihak Kecamatan sudah merelokasi  termasuk barang-barang warga, masalah pendataan dan tadi malam telah dilaksanakan pihak terkait yakni Dinas Perkim Lubuklinggau, Dinsos Lubuklinggau, Damkar, Tagana, Kapolsek Lubuklinggau Selatan, Babinsa dan Babinkamtibmas,"katanya, Rabu 29 Maret 2023.

BACA JUGA:Akibat Puting Beliung, Warga Simpang Periuk Lubuklinggau Cidera Kaki

Sementara itu Lurah Simpang Periuk, Yulianto mengatakan,"Yang di Rt 5 ini sekitar 25 rumah mengalami kerusakan sedangkan di Rt 6 lebih kurang sekitar 20 rumah dan Insya Allah siang ini Wali Kota Lubuklinggau akan kelokasi korban angin puting beliung,"katanya.

"Cukup parah, banyak atap yang beterbangan. Seperti Toko Bangunan Jogja, Pasar Ikan atapnya juga terbang,”ungkapnya.

Yulianto menjelaskan tiga warga mengalami luka yakni tiga orang yakni dua orang bapak-bapak dan1 orang Ibu dan korban dirawat dirumahnya masing-masing.

"Kami menghimbau kepada masyarakat tetap waspada untuk menghadapi angin dan hujan ini karena ini merupakan kejadian kedua kalinya di Simpang Periuk,"himbaunya.

BACA JUGA:Jelang Buka Puasa, Angin Puting Beliung Rusak Rumah Warga Lubuklinggau, Atap Pasar Ikan Terbang

Lurah Lubuk Kupang Ulil Amry menjelaskan ada tiga RT di wilayahnya yang terdampak angin puting beliung.

 “Ada tiga RT yang terdampak, yakni RT. 9, 10, 11. Sekarang jumlah pastinya sedang didata,” kata Lurah.

Ia menambahkan, bahwa berdasarkan cerita beberapa orang warga bahwa angin terjadi menjelang buka puasa, saat hujan deras.(*)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: