Ramadan Sebentar Lagi, di Lubuklinggau Harga Beras dan Telur Naik

Ramadan Sebentar Lagi, di Lubuklinggau Harga Beras dan Telur Naik

Pedagang beras di Lubuklinggau menjajakan dagangannya. Jelang Ramadan 1444 H, harga beras naik--

BACA JUGA:Bolehkah Berbuka Puasa dengan Takjil yang Diberikan Non Muslim

Sementara harga telur ayam juga mengalami kenaikan. Sebelumnya Rp 48.000 per karpet isi 30 butir, naik menjadi Rp 54.000 per karpet.

"Naik sejak dua hari lalu," kata Leni, salah satu penjual telur di Pasar Inpres Kota Lubuklinggau ini.

Dia memprediksi telur akan naik lagi. "Biasanya sehari jelang ramadan harga telur naik," katanya.

Sementara akibat kenaikan harga telur, pembeli menjadi sepi.

"Biasanya seminggu jelang ramadan, pembeli telur ini ramai. Tapi sekarang belum juga ramai. Mungkin karena telur harganya tinggi," katanya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: