3 Desa Banjir, Akses Jalan BTS Ulu Musi Rawas ke PALI Terputus

3 Desa Banjir, Akses Jalan BTS Ulu Musi Rawas ke PALI Terputus

Banjir di Desa Pangkalan Tarum Kecamatan BTS Ulu Kabupaten Musi Rawas--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID -  Akses jalan ke Kecamatan BTS Ulu Kabupaten Musi Rawas menuju PALI terputus, akibat banjir.

Banjir tersebut terjadi di Desa Tambangan, Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Musi Rawas, yang terjadi Sabtu 11 Maret 2023.

Hal ini seperti dijelaskan Kapolres Musi Rawas, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH melalui Kapolsek BTS Ulu, Iptu Nopera.

"Saat ini situasi jalan antara Kabupaten Mura menuju Kabupaten PALI, tepatnya di Desa Tambangan, digenangi air,” jelasnya.

BACA JUGA:Terpilih Sebagai Kades Mambang, Maha Putra Minta Masyarakat Dukung Programnya

Ia menambahkan, karena itu jalur ini tidak bisa dilintasi oleh pengendara mobil dan motor.

Untuk mengantisipasi atau membantu warga yang sudah terlanjur melintasi jalan itu, Polsek BTS Ulu menempatkan personil dan rakit.

Bhabinkamtibmas yang bertugas yakni Aipda Basor dan Brigadir Derki, melaporkan ada beberapa pengendara sepeda motor yang melintas.

“Terpaksa menyeberang menggunakan rakit yang sengaja dibuat dari papan dan kayu, lalu kendaraan tersebut dinaikan diatas rakit dan didorong, sehingga bisa melintas,” jelasnya.

BACA JUGA:Simak Ini Kisah Lengkap Diturunkannya Al Quran di Bulan Ramadan

Sementara itu Camat BTS Ulu Marzuki menjelaskan ada tiga desa yang terdampak yakni Desa Pangkalan Tarum, Dusun 7 Desa Mulyo Harjo, dan Desa Pelawe. 

"Kami masih mendata berapa yang terdampak. Data awal di Desa Mulyo Harjo ada 12 rumah terdampak. Di Desa Pangkalan Tarum masih didata. Kemudian di Pelawe ini banyak," katanya. 

Banjir itu akibat luapan sungai Musi, kemudian di Desa Pelawe banjir menggenangi jalan desa dan sebagian rumah kemasukan air. 

"Di desa Pelawe itu kalau rumah panggung baru sebatas tangga," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: