Hendak ke Rumah Nenek Bersama Pacar, Pemuda Lubuklinggau Tewas Kecelakaan

Hendak ke Rumah Nenek Bersama Pacar, Pemuda Lubuklinggau Tewas Kecelakaan

Korban tewas kecelakaan saat dimandikan di rumah duka, sebelum pemakaman--

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Kecelakaan bersama pacarnya ketika hendak ke rumah nenek, seorang pemuda di Lubuklinggau tewas.

Korban adalah M Aidil Adhe (20), warga Jalan Kemuning RT 06, Kelurahan Puncak Kemuning, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau

Almarhum meninggal dunia setelah sempat menjalani perawatan di ruang ICCU RS dr Sobirin, Rabu 1 Maret 2023 malam.

Kecelakaan terjadi di Jalan Depati Said Kelurahan Ulak Lebar, Kecamatan Lubuklinggau Barat II, Kota Lubuklinggau, Rabu Maret 2023, sekitar pukul 19.15 WIB.

BACA JUGA:Ini Nasib 2 WNA Taiwan yang Ditangkap di Lubuklinggau

Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi SIK MH, melalui Kasat Lantas AKP Agus Gunawan membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut.

Dijelaskannya, korban M Aidil Adhe menderita luka di lengan kanan, luka robek di lutut kaki kanan, patah kaki kanan.

"Korban M Aidil, menderita luka di bagian lengan kanan, luka robek di lutut kaki kanan, patah kaki kanan. Sempat  di rawat di RS Dr Sobirin di Lubuklinggau, dan meninggal dunia setelah mendapat perawatan," jelas Kasat Lantas.

Kronologis kejadiannya, dijelaskan Kasat Lantas,  bermula korban mengendarai sepeda motor Honda Beat BG 2320 HV, membonceng pacarnya Debi Oktari (18), pelajar, warga Jalan Patimura RT 09, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau. 

BACA JUGA:Mantan Bupati Muratara Akisropi Ayub yang Juga Ketua PKB Meninggal Dunia, Kami Turut Berduka Cita

Mereka melaju dari arah Sidorejo menuju ke arah Pasar Pemiri Kota Lubuklinggau. Sampai di lokasi, korban M Aidil, hendak mendahului mobil truck diesel. 

Tiba-tiba datang dari arah yang berlawanan Honda Beat BD 2770 KS, yang dikendarai Hidayat (18), pelajar, warga Jalan Kenanga I, Kelurahan Senalang, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau. 

Sehingga tabrakan ala adu kambing tidak bisa terelakkan. Debi pun menderita luka robek di jari manis tangan kiri dan di rawat di RS dr Sobirin. 

Sementara itu, ayah korban, Hendri menuturkan tidak menyangka kecelakaan merengut nyawa anaknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: