5 Menu Enak dan Sehat, Rekomendasi Makan Malam untuk Diet

 5 Menu Enak dan Sehat, Rekomendasi Makan Malam untuk Diet

Diet atau pola makan merupakan hal penting yang perlu diperhatikan.-instagram.com-

LINGGAUPOS.CO.ID - Diet atau pola makan merupakan hal penting yang perlu diperhatikan untuk menjaga kesehatan dan berat badan yang ideal.

Prinsip utama diet yaitu memastikan kalori yang terbakar lebih besar dibandingkan yang masuk. Namun, sayangnya tidak semua makanan melewati tubuh dengan cara yang sama pada setiap orang. 

Dua jenis makanan yang memiliki kalori yang sama besar, bisa menyebabkan kenaikan berat badan jika dikonsumsi pada malam hari. Sebab, setiap bahan makanan memiliki efek tersendiri terhadap hormon pencernaan, rasa lapar, dan banyaknya kalori yang dibakar.

Seseorang yang sedang menjalani diet tetap disarankan untuk makan malam, yaitu sekitar pukul 18.00 – 18.30. Selain tepat waktu, pilihan makan malam untuk diet juga harus diperhatikan. Pilihlah menu makanan yang rendah kalori, tapi tetap pastikan jumlahnya cukup sehingga mengenyangkan.

BACA JUGA:Ingin Tampil Glow Up di Medsos, 5 Pilihan Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk Ponsel Android

Dilansir dari laman WHO, pola makan yang sehat dapat membantu melindungi tubuh dari malnutrisi dan beberapa penyakit fatal seperti diabetes, penyakit jantung, stroke, dan kanker.

Diet seimbang yang direkomendasikan WHO untuk orang dewasa adalah sebagai berikut:

  • Buah, sayuran, kacang-kacangan, karbohidrat.
  • Setidaknya 400 gram buah dan sayuran per hari.
  • Kurang dari 10% dari total pemasukan energi dari gula bebas atau sekitar 50 g.
  • Kurang dari 30% dari total pemasukan energi dari lemak.
  • Kurang dari 5 gram garam.

Melalui website resminya, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia juga memberikan Sepuluh Pesan Gizi Seimbang sebagai berikut:

  1. Syukuri dan nikmati aneka ragam makanan
  2. Banyak makan sayuran dan cukup buah-buahan
  3. Biasakan mengonsumsi lauk pauk yang mengandung protein tinggi
  4. Biasakan mengonsumsi aneka ragam makanan pokok
  5. Batasi konsumsi panganan manis, asin, dan berlemak
  6. Biasakan sarapan
  7. Biasakan minum air putih yang cukup dan aman
  8. Biasakan membaca label pada kemasan pangan
  9. Cuci tangan pakai sabun dengan air bersih mengalir
  10. Lakukan aktivitas fisik yang cukup dan pertahankan berat badan normal

BACA JUGA:Katanya, Obat Darah Tinggi Bisa Memperlambat Penuaan! Benarkah?

Rekomendasi 5 Menu Makan Malam untuk Diet

Untuk bisa menjaga pola makan yang sehat, maka menu makanan yang dimakan juga harus diperhatikan kandungan nutrisi dan gizinya.

Makanan yang sehat dan seimbang tidak selalu merupakan makanan yang tidak enak. Dilansir dari Healhline, berikut adalah 5 menu makan malam untuk diet yang enak dan sehat.

1. Stuffed Sweet Potatoes

Makanan ini merupakan olahan kentang manis yang memiliki kandungan nutrisi yang banyak seperti beta karoten, vitamin C, potasium, dan serat. Kentang manis ini biasanya dipanggang lalu diisi dengan sayur-sayuran, kacang-kacangan, serta ayam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: