Ponpes Al-Madani Lubuklinggau Kembali Gelar PSPM ke-5
--
LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Madani Lubuklinggau kembali menggelar Perkemahan Santri-Pelajar Madani (PSPM) ke 5 tahun 2023.
Pembukaan direncanakan Jumat 3 Februari 2023 mendatang pukul 13.30 WIB di Bumi Perkemahan Ponpes Al-Madani, Kelurahan Kayu Ara Kecamatan Lubuklinggau Barat I.
Pimpinan Ponpes Al-Madani, Moh Arpan Haj M.Pd mengatakan, kegiatan ini direncanakan akan dibuka langsung oleh Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe, yang juga direncanakan untuk Salat Jumat sekaligus makan bersama di Ponpes Al Madani.
”Acara rutin dua tahunan ini dimaksudkan sebagai ajang silaturrahim antar pangkalan pramuka tingkat siaga-penggalang di Kota Lubuklinggau dan daerah sekitarnya. Disamping itu juga sebagai wahana untuk menunjukkan kemampuan terbaik dari adik adik tingkat siaga-penggalang secara sportif dan bertanggung jawab,” jelas Arpan.
BACA JUGA:Heboh Isu Penculikan Anak, Berikut Penjelasan Kapolsek Muara Lakitan
Pendidikan kepanduan atau kepramukaan lanjutnya, merupakan element penting yang berlangsung di pondok pesantren AL-MADANI Lubuklinggau selama ini.
Diyakini pendidikan kepramukaan ini akan semakin menumbuhkan jiwa cinta tanah air, dan sebagai wahana penting untuk mengembangkan kreatifitas dalam hal-hal kepanduan.
”Saat PSPM ke-5 di tahun 2023 ini untuk tingkat siaga penggalang ada sekitar 14 mata tangkai lomba yakni lomba LKBB, perkusi, pioneering, tebak sms, master chef, standar mutu tapak tenda, hasta karya, pidato, gebyar aksi pandu, senam pramuka, tilawah. Ada juga Panahan dan Mbetet atau ketapel,” ungkapnya.
Dari lomba ini diharapkan adanya pemahaman masyarakat yang semakin positif bahwa pondok pesantren tidak hanya mengajarkan ilmu ilmu agama semata, tetapi kegiatan pondok pesantren sangat beragam dan aktraktif.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: