Isu Penculikan di Palembang, Siswa Kelas 5 SD Selamat, Bajunya Sobek
Ilustrasi penculikan-Lunacolombiana-Pixabay
PALEMBANG, LINGGAUPOS.CO.ID – Isu penculikan anak juga terjadi di Palembang. Bahkan bukan hanya isu, tapi dialami seorang siswa kelas 5 SD, Senin 30 Januari 2023 sekitar pukul 12.00 WIB.
Korbannya inisial K (11), yang sekolah di SD kawasan Jalan Ramakasih Palembang. Namun ia berontak, hingga pakaiannya robek.
“Suami saya terlambat jemput. Jadi anak saja itu inisiatif pulang sendiri,” ungkap ibu korban DW, dikutip dari Sumatera Ekspres, Rabu 1 Februari 2023.
Dijelaskan DW berdasarkan cerita anaknya, saat ia sedang dalam perjalanan pulang, tiba-tiba dipepet seorang pria yang mengendarai sepeda motor N-Max warna hitam.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Heboh Isu Penculikan Anak di Marga Baru Musi Rawas
Pria itu langsung mencekik leher belakang korban K. Namun korban meronta, hingga seragamnya sobek dan topinya jatuh ke jalan.
“Lehernya lebam,” beber Dw.
Hanya saja karena ada orang melintas, sehingga aksi penculikan tersebut gagal.
Pelaku kemudian pura-pura mengambilkan topi korban selanjutnya langsung pergi.
BACA JUGA:Cerita Ibu Bidan Korban Hoax Penculik Anak Sekolah, Tahu Fotonya Disebar dari Ayuk
“Pelaku itu katanya memiliki tompel di wajah kiri serta bekas codet di jidat kanan,” tutur Dw.
Dw pun melaporkan hal ini ke sekolah. Bahkan Bhabinkamtibmas sudah datang ke rumahnya untuk mendapatkan informasi.
Hanya saja Dw mengaku belum melaporkan secara resmi ke polisi.
Selasa 31 Januari 2023 hal yang sama kembali terjadi. Kali ini korbannya, anak lainnya namun pelaku juga tidak berhasil melakukan aksinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: