Supermoon Terjadi di Tanggal 21 Januari, Dampak Cukup Berbahaya

Supermoon Terjadi di Tanggal 21 Januari, Dampak Cukup Berbahaya

Fenomena Super New Moon atau yang biasa disebut dengan fase bulan baru, akan terjadi sebentar lagi. -twitter.com/themoonlovepic-

LINGGAUPOS.CO.ID - Fenomena Super New Moon atau yang biasa disebut dengan fase bulan baru, akan terjadi sebentar lagi. 

Melansir situs Pusat Sains Antariksa LAPAN, Super New Moon atau fase bulan baru super adalah fase bulan baru yang beriringan dengan Perigee. Perigee adalah ketika bulan berada pada titik terdekat dengan bumi.

Dalam satu tahun, terdapat 3-5 kali Super New Moon atau fase bulan baru super. Namun hanya 2-3 kali yang benar-benar Super New Moon atau fase bulan baru super.

Menurut pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, fenomena ini akan terjadi di tanggal 21 januari 2023.

BACA JUGA:Suntik Mati TV Analog Diperluas, Berikut Cara Mudah Pasang Set Top Box TV Digital

BACA JUGA:Sembunyi Dekat Kantor Desa, Pencuri Motor di Muratara Nyaris Diamuk Massa

Istilah "supermoon" sendiri diciptakan pada tahun 1979 dan sering digunakan untuk menggambarkan apa yang para astronom sebut sebagai bulan purnama perigean atau bulan purnama yang terjadi di dekat atau pada saat Bulan berada pada titik terdekat dalam orbitnya saat mengelilingi Bumi.

Bulan sendiri mengorbit Bumi dalam lintasan berbentuk elips, sebuah yang akan membawa bulan lebih dekat atau lebih jauh dari Bumi saat berputar. Titik terjauh dalam lintasan elips ini disebut Apogee dan berjarak rata-rata sekitar 253.000 mil (405.500 kilometer) dari Bumi.

Sebaliknya, titik terdekat dalam lintasan elips ini disebut dengan perigee, yang jarak rata-ratanya sekitar 226.000 mil (363.300 kilometer) dari Bumi.

Ketika bulan purnama muncul di saat Perigee, bulan akan terlihat sedikit lebih terang dan lebih besar dari bulan purnama biasa, dari sinilah hadir istilah 'Supermoon'.

BACA JUGA:Sembelit, Atasi Secara Cepat dan Alami. Begini Caranya!

BACA JUGA:Link Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPPK Teknis Muratara 2022

Dampaknya Ternyata Cukup Berbahaya

Musim hujan mulai tiba di Indonesia. Musim hujan biasanya akan berlangsung dari bulan Januari hingga bulan Maret. Pihak BMKG menghimbau kepada masyarakat Indonesia untuk berhati-hati, karena mereka memprakirakan bahwa curah berada di angka yang cukup tinggi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: