Qatar Tour 2023: Prediksi PSG vs Al Nassr-Al Hilal XI, Cristiano Ronaldo Debut dan Bakal Hadapi Lionel Messi?
Lionel Messi cs akan menghadapi klub Cristiano Ronaldo, Al Nassr-Al Hilal XI.-twitter.com/PSG_WorldNation-
LINGGAUPOS.CO.ID - PSG akan menghadapi Al Nassr-Al Hilal XI dalam jadwal Qatar Tour 2023.
Duel ini akan diagendakan di Stadion King Fahd, Riyadh, Arab Saudi, pada Kamis 19 Januari 2023 pukul 23.55 WIB ini diprediksi bakal menarik. Apakah Cristiano Ronaldo debut dan bakal menghadapi Lionel Messi?
Menarik untuk dinanti, apakah Cristiano Ronaldo usai hengkang dari Manchester United yang telah direkrut Al Nassr bakal berhadapan dengan Lionel Messi, megabintang PSG yang baru saja membawa Argentina juara Piala Dunia 2022 di Qatar.
Paris Saint-Germain (PSG) diagendakan akan melawan kombinasi pemain Al Nassr dan Al Hilal di Arab Saudi dalam partai bertajuk Qatar Tour 2023. Skuad Les Parisiens (julukan PSG) terbang ke Qatar terlebih dahulu untuk menjalani sejumlah rangkaian acara dan latihan di Stadion Khalifa.
BACA JUGA:Coppa Italia 2023: Prediksi Napoli vs Cremonese, Rotasi Pemain
BACA JUGA:FA Cup 2023: Prediksi Wolves vs Liverpool, Akhiri Tren Buruk
BACA JUGA:Gawat! 4 Minuman Ini Bisa Sebabkan Infeksi Jamur di Miss V, Apakah Termasuk Minuman Favoritmu?
BACA JUGA:Cara Download Aplikasi TikTok di Laptop dan Panduan Menginstalnya
Jadwal PSG vs Al Nassr-Al Hilal XI: Duel Cristiano Ronaldo vs Lionel Messi
Pertandingan PSG melawan Al Nassr-Al Hilal XI berpotensi menjadi arena pertemuan antara Cristiano Ronaldo dengan Lionel Messi.
Semenjak diperkenalkan sebagai pemain anyar klub Arab Saudi, Al Nassr, CR7 belum menjalani laga debut bersama tim barunya usai dilepas Manchester United.
Al Nassr asuhan Rudi Garcia sebenarnya sudah tampil pada Minggu, (15/1), di Stadion Prince Faisal bin Fahd, dalam lanjutan Saudi League 2022/2023.
Laga berakhir imbang 0-0. Akan tetapi, nama Ronaldo tidak masuk dalam daftar starting XI maupun skuad bangku cadangan.
BACA JUGA:Copa del Rey: Prediksi Real Sociedad vs Mallorca, Ujian Lini Depan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: