Final Piala Super: El Clasico, Real Madrid vs Barcelona

Final Piala Super: El Clasico, Real Madrid vs Barcelona

Supercopa de Espana,-twitter.com/SupercopaES-

LINGGAUPOS.CO.ID - Final Piala Super Spanyol 2023 kali ini mempertemukan Real Madrid vs Barcelona.

Laga El Clasico, final Supercopa de Espana 2023 ini akan dilangsungkan di Stadion Internasional King Fahd, Riyadh pada Senin, 16 Januari 2023 pukul 02.00 WIB.

El Clasico antara Real Madrid vs Barcelona di Piala Super Spanyol 2023 memang tidak terhindarkan. Los Blancos (julukan Real Madrid) lolos ke final setelah mengalahkan Valencia pada Kamis 12 Januari 2023 via adu penalti 4-3.

Sementara itu, Barcelona melaju ke partai puncak dengan menyingkirkan Real Betis, juga via adu penalti 2-4 pada Jumat 13 Januari 2023 dini hari.

BACA JUGA:Liga Inggris: Manchester City vs Manchester United, Tayang TV Apa dan Jam Berapa?

BACA JUGA:Liga Italia: Prediksi Inter Milan vs Hallas Verona, Lawan Mudah

Laga El Clasico di final Supercopa de Espana ini merupakan yang pertama sejak Piala Super Spanyol berubah format menjadi diikuti oleh 4 tim. Sebelumnya, dalam 3 edisi terdahulu sejak 2019/2020, Real Madrid dan Barcelona selalu bergantian masuk final, tetapi tidak pernah berjumpa.

Terakhir kali ada El Clasico di final Piala Super Spanyol adalah pada edisi 2017. Ketika itu, Real Madrid masih diperkuat megabintang Cristiano Ronaldo, sedangkan Barcelona masih punya Lionel Messi. Laga yang digelar 2 leg itu dimenangi Los Blancos dengan agregat telak 5-1.

Real Madrid dan Barcelona memang pernah bertemu di Piala Super Spanyol 2022. Namun, ketika itu, laga terjadi di babak semifinal. Los Blancos menggulingkan Barca 3-2 melalui perpanjangan waktu, berkat gol Fede Valverde (98').

Real Madrid dan Barcelona sendiri memang penguasa mutlak Supercopa de Espana. Sepanjang sejarah, sejak kompetisi ini bergulir pada 1982, Barca adalah pemenang terbanyak dengan 13 trofi. Namun, Madrid menguntit tepat di belakang Blaugrana dengan 12 gelar.

BACA JUGA:Real Sociedad vs Athletic Bilbao: Bidik Empat Besar

BACA JUGA:PSM Makassar vs PSS Sleman: Prediksi BRI Liga 1, Tuan Rumah Tampil Ganas

BACA JUGA:Smartphone Baru Harus Dicas 8 Jam Dulu. Ini Mitos atau Fakta?

Artinya, laga Piala Super Spanyol 2023 bisa jadi kunci, apakah Real Madrid akan menyamai rekor trofi Barca di Supercopa de Espana. Laga ini juga bisa jadi momentum Barcelona menjauh dari kejaran Los Blancos dengan menggaet gelar Piala Super Spanyol ke-14 mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: