Hasil Inggris vs Prancis: Skor 1-2, Les Bleus Tantang Maroko

Hasil Inggris vs Prancis: Skor 1-2, Les Bleus Tantang Maroko

Oliver Giroud menjadi pahlawan Prancis setelah golnya membuat Prancis unggul 2-1 atas Inggris dalam laga perempat final di Al Bayt Stadium, Al Khor, Minggu 11 Desember 2022 dini hari WIB.-twitter.com/fifaworldcup-

LINGGAUPOS.CO.ID - Prancis berhasil menyingkirkan Inggris dalam laga perempat final dan berhak lolos ke semifinal Piala Dunia 2022.

Prancis menang 2-1 atas Inggris dan dalam laga yang diwarnai kegagalan penalti Harry Kane.

Duel Inggris vs Prancis ini dilangsungkan di Al Bayt Stadium, Al Khor, pada Minggu 11 Desember 2022 dini hari WIB. Prancis menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0 berkat gol Aurelien Tchouameni.

Inggris menyamakan kedudukan pada menit ke-52 lewat penalti Harry Kane. Namun, Olivier Giroud mengembalikan keunggulan Prancis pada menit ke-78.

BACA JUGA:Prancis Sementara Unggul Atas Inggris 1-0 di Babak Pertama

Inggris kembali mendapat penalti pada menit ke-82. Kali ini, eksekusi Harry Kane tak berbuah gol setelah tendangannya melambung di atas mistar gawang Prancis.

Jalannya Pertandingan

Prancis mendapatkan peluang pertama pada menit ke-11. Ousmane Dembele melepaskan umpan dari sisi kanan dan diteruskan Olivier Giroud dengan sundulan. Upaya Giroud itu masih bisa diamankan Jordan Pickford.

Gol! Prancis membuka keunggulan pada menit ke-17. Aurelien Tchouameni melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti dan bola mengarah ke pojok kiri bawah gawang tanpa bisa dijangkau Pickford.

Inggris mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti Prancis. Tendangan Luke Shaw melewati pagar betis pemain Prancis tapi bola masih mengarah tepat ke Hugo Lloris.

BACA JUGA:Hasil Maroko Vs Portugal: Kandaskan Seleccao 1-0, Singa Atlas Maju ke Semifinal!

Inggris menunjukkan respons positif usai kebobolan. Tiga Singa terus melancarkan tekanan dan kali ini giliran Harry Kane yang mendapat peluang. Tapi upaya Kane diblok Lloris.

Kane mendapat ruang di depan kotak penalti dan mencoba melepaskan tembakan. Bola sempat membentur pemain Prancis dan Lloris menepisnya.

Inggris terus mendominasi sejak kebobolan. Namun, mereka tak mampu membobol gawang Prancis sampai babak pertama usai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: