Sebelum Liburan Natal dan Tahun Baru, ini Syarat Naik Kereta Api

Sebelum Liburan Natal dan Tahun Baru, ini Syarat Naik Kereta Api

Para penumpang sebelum memasuki Stasiun Kereta Api Lubuklinggau.--

PALEMBANG, LINGGAUPOS.CO.ID - Menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2023, yang dimulai tanggal 22 Desember 2022 - 8 Januari 2023, PT KAI Divre III Palembang mengingatkan kembali syarat-syarat perjalanan menggunakan kereta api, sesuai dengan SE Kementerian Perhubungan Nomor 84 tahun 2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Dalam Negeri dengan Transportasi Perkeretaapian pada Masa Pandemi covid-19 tanggal 26 Agustus 2022.

Kabag Humas PTKAI Divre III Palembang, Aida Suryanti menjelaskan agar perjalanan masa liburan ini menjadi lebih nyaman dan menyenangkan kami mengingatkan kembali tentang SE Kementerian Perhubungan Nomor 84 Tahun 2022 tersebut yang telah berlaku sejak 30 Agustus 2022 lalu. Adapun persyaratan lengkap sebagai berikut:

1. Usia 18 tahun ke atas:

a) Wajib vaksin ketiga (booster)

BACA JUGA:MAN 2 Lubuklinggau Adakan AKSI GO, Saipul Basin: Asah Kompetensi dan Tumbuhkan Daya Juang Siswa

b) WNA yang berasal dari perjalanan luar negeri, wajib vaksin kedua

b) Tidak/belum divaksin dengan alasan medis wajib menunjukkan surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah

2. Usia 6-17 tahun:

a) Wajib vaksin kedua

BACA JUGA:Gunung Kawi

b) Berasal dari perjalanan luar negeri, tidak wajib vaksin

c) Tidak/belum divaksin dengan alasan medis wajib menunjukkan surat keterangan dokter dari rumah sakit pemerintah

3. Pelanggan dengan usia di bawah 6 tahun tidak wajib vaksin dan tidak wajib menunjukkan hasil negatif Rapid Tes Antigen atau RT-PCR namun wajib dengan pendamping yang memenuhi persyaratan perjalanan. Tiket kereta api sudah tersambung secara sistem dengan aplikasi peduli lindungi, sehingga dapat diketahui dalam sistem calon penumpang telah mendapatkan vaksin yang keberapa sesuai persyaratan. 

Bagi calon penumpang yang membatalkan perjalanan karena alasan tertentu ataupun karena tidak memenuhi persyaratan dapat melakukan pembatalan tiket dengan ketentuan sebagai berikut:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: